Berita

Jurubicara Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19, Wiku Adisasmito/Net

Kesehatan

Satgas Covid-19: Kepatuhan Protokol Kesehatan Saat Pilkada Di Atas 90 Persen

JUMAT, 11 DESEMBER 2020 | 10:17 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Sistem monitoring Bersatu Lawan Covid-19 (BLC) untuk perubahan perilaku masyarakat di masa pandemi berhasil merekam tingkat kepatuhan masyarakat saat penyelenggaraan Pilkada Serentak 2020.

Jurubicara Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19, Wiku Adisasmito menerangkan, pihaknya mendapatkan hasil yang baik dari pemantauan tingkat kepatuhan masyarkat pemilih di Tempat Pemungutan Suara (TPS).

"Rata-rata kepatuhan individu memakai masker di area TPS sebesar 95,96 persen. Sedangkan rata-rata kepatuhan menjaga jarak dan menjauhi kerumunan sebesar 90,71 persen," ujar Wiku dalam jumpa pers virtual yang disiarkan kanal Youtube Sekretariat Presiden, Jumat (11/12).


Ketua Tim Pakar Satgas Penanganan Covid-19 ini mengungkapkan, pemantauan sistem monitoring BLC Perubahan Perilaku itu dilakukan di 32 provinsi yang melingkupi 309 kabupaten/kota yang melaksanakan pemungutan suara Pilkada Serentak 2020.

Namun begitu, Wiku menyebutkan sebanyak 178.039 orang mendapat sanksi dari petugas berupa teguran. Mereka diduga abai dalam menegakan protokol kesehatan.

Selalin kepatuhan masyarakat, Satgas Penanganan Covid-19 juga memantau kepatuhan penyelenggara Pilkada. Beberapa hal yang diperhatikan ialah mengenai kesediaan fasilitas cuci tangan dan disinfektan.

Namun terkait petugas pengawas penerapan protokol kesehatan, masih ditemukan penerapan displin protokol kesehatan rendah. Di mana, persentasenya berada di bawah 50 persen.

"Hal ini sangat disayangkan, terlebih mengingat tingginya kepatuhan pemilih saat pilkada," sambung Wiku.

Oleh karena itu, pemantauan penyelenggaraan Pilkada akan terus dilakukan oleh Satgas Penanganan Covid-19 hingga pengumuman resmi hasil rekapitulasi suara dari Komisi Pemilihan Umum (KPU).

"Oleh karena itu, saya meminta kepada Satgas di daerah untuk terus melakukan penegakan disiplin secara konsisten dan tanpa pandang bulu kepada masyarakat yang tidak patuh terhadap protokol kesehatan. Khususnya pada rangkaian pilkada serentak yang masih berlangsung," demikian Wiku Adisasmito.

Terkait pemantauan kepatuhan protokol kesehatan melalui sistem monitoring BLC, Satgas Penanganan Covid-19 sudah melakukan sejak dua bulan terakhir.

Monitoring BLC Perubahan Perilaku diberlakukan kepada 164,5 juta jiwa dengan 42,4 juta titik pemantauan yang tersebar di 512 kabupaten/kota dan 34 provinsi.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Menhub Perketat Izin Berlayar di Labuan Bajo demi Keamanan Wisata Nataru

Kamis, 01 Januari 2026 | 08:15

Nasib Kenaikan Gaji PNS 2026 Ditentukan Hasil Evaluasi Ekonomi Kuartal I

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:58

Cahaya Solidaritas di Langit Sydney: Menyongsong 2026 dalam Dekapan Duka dan Harapan

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:40

Refleksi Pasar Ekuitas Eropa 2025: Tahun Kebangkitan Menuju Rekor

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:13

Bursa Taiwan Cetak Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah Berkat Lonjakan AI

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:02

3.846 Petugas Bersihkan Sampah Tahun Baru

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:58

Mustahil KPK Berani Sentuh Jokowi dan Keluarganya

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:22

Rakyat Sulit Maafkan Kebohongan Jokowi selama 10 Tahun

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:03

Pilkada Lewat DPRD Abaikan Nyawa Demokrasi

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:45

Korupsi Era Jokowi Berlangsung Terang Benderang

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:21

Selengkapnya