Berita

Institut Pertanian Bogor/Net

Nusantara

Pengamat: Program Start Up School IPB Bisa Jadi Contoh Bagi Perguruan Tinggi Lain

KAMIS, 19 NOVEMBER 2020 | 17:41 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Presiden Joko Widodo dalam banyak kesempatan mengajak lembaga pendidikan tinggi di Indonesia untuk turut berperan mengembangkan sekaligus melahirkan wirausaha untuk menciptakan lapangan kerja.

Menurut pengamat pendidikan, Indra Charismiadji, amanat Presiden Jokowi salah satunya diterap Institut Pertanian Bogor (IPB).

Kata Indra, IPB merupakan salah satu kampus yang konsern mencetak lulusannya untuk menjadi wirausahawan melalui program start up school.

Indra menjelaskan, di Indonesia sekitar 65 persen dari anak-anak yang saat ini masih duduk di bangku sekolah dasar, nantinya akan bekerja pada bidang-bidang yang belum terjamah.

"Artinya anak-anak kita dituntut bukan sebagai pencari kerja tetapi pencipta kerja," ucap Indra kepada Kantor Berita RMOLJakarta, Kamis (19/11).

Menurutnya, dalam menciptakan enterpreneur bukanlah hal yang mudah. Sebab seorang enterpreneur harus memiliki kemampuan emosional, tahan banting, kontrol diri, mampu bekerja bersama tim, dan yang paling penting kepercayaan diri.

Indra menambahkan, upaya yang dilakukan IPB seharusnya menjadi contoh bagi kampus dan lembaga pendidikan lain yang ada di Indonesia.

Pasalnya, perguruan-perguruan tinggi internasional sudah mulai menerapkan program enterpreneur.

"IPB bisa menjadi contoh bagi kampus lain, pendidikan internasional sudah mulai mengarah ke enterpreuner berikut inovasi baru. Kalau tidak dari sekarang dimulai, maka bangsa ini akan semakin tertinggal," pungkasnya.

Populer

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Sekda Jabar akan Tindak Pelaku Pungli di Masjid Raya Al Jabbar

Rabu, 17 April 2024 | 03:41

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

Diungkap Pj Gubernur, Persoalan di Masjid Al Jabbar Bukan cuma Pungli

Jumat, 19 April 2024 | 05:01

Bey Machmudin: Prioritas Penjabat Adalah Kepentingan Rakyat

Sabtu, 20 April 2024 | 19:53

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

UPDATE

Tidak Balas Dendam, Maroko Sambut Hangat Tim USM Alger di Oujda

Sabtu, 27 April 2024 | 21:50

Move On Pilpres, PDIP Siap Hadapi Pilkada 2024

Sabtu, 27 April 2024 | 21:50

Absen di Acara Halal Bihalal PKS, Pengamat: Sinyal Prabowo Menolak

Sabtu, 27 April 2024 | 21:20

22 Pesawat Tempur dan Drone China Kepung Taiwan Selama Tiga Jam

Sabtu, 27 April 2024 | 21:14

Rusia Kembali Hantam Fasilitas Energi Ukraina

Sabtu, 27 April 2024 | 21:08

TETO Kecam China Usai Ubah Perubahan Rute Penerbangan Sepihak

Sabtu, 27 April 2024 | 20:24

EV Journey Experience Jakarta-Mandalika Melaju Tanpa Hambatan

Sabtu, 27 April 2024 | 20:18

Hubungan PKS dan Prabowo-Gibran, Ini Kata Surya Paloh

Sabtu, 27 April 2024 | 20:18

Gebyar Budaya Bolone Mase Tegal Raya, Wujud Syukur Kemenangan Prabowo-Gibran

Sabtu, 27 April 2024 | 19:28

Menuju Pilkada 2024, Sekjen PDIP Minta Kader Waspadai Pengkhianat

Sabtu, 27 April 2024 | 19:11

Selengkapnya