Berita

Presiden Donald Trump/Net

Dunia

Donald Trump Terang-terangan Menulis Di Twitter: Joe Biden Menang Karena Pemilu Dicurangi

SENIN, 16 NOVEMBER 2020 | 06:24 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Presiden AS Donald Trump kembali muncul di Twitter pada Minggu (15/11) pagi waktu setempat. Seperti biasa, Trump mencuit tentang kecurangan pilpres AS 2020. Namun, kali ini secara terbuka memberikan pengakuan atas kemenangan pesaingnya dari Partai Demokrat Joe Biden.

Untuk pertama kalinya dia mengatakan bahwa saingannya itu ‘menang’.

"Dia menang  karena Pemilu dicurangi,” cuitnya, seperti dikutip dari AFP, Minggu (15/11).  


“Tidak ada pengawas suara atau peninjau. Pemungutan suara ditabulasikan oleh perusahaan swasta Radical Left, Dominion, dengan reputasi buruk & perangkat buruk yang bahkan tidak dapat memenuhi syarat untuk Texas (yang mana saya sebenarnya menang banyak!), Media Palsu & Diam, & banyak lagi!,” lanjutnya penuh emosi, dalam cuitan yang kembali ditandai oleh Twitter.

Dalam cuitan lainnya, di saat yang sama, Trump menyinggung kecurangan lain pada malam pemilihan.

"Benar-benar mereka ketahuan, mencoba mencuri suara. Mereka berhasil banyak, tanpa ketahuan. Pemilihan lewat surat adalah lelucon yang memuakkan!"

Trump belum secara resmi menyerahkan kemenangan pemilihan presiden AS 2020 kepada Biden yang disebut sebagai pemenang pekan lalu, setelah meraih cukup banyak suara di negara bagian.

Penghitungan terbaru memberi Biden kemenangan akhir yang solid di Electoral College negara bagian yang memutuskan kepresidenan, dengan 306 suara melawan 232 Trump. Dua ratus tujuh puluh suara diperlukan untuk pemilihan.

306 suara itu sama dengan penghitungan Trump dalam kemenangannya pada 2016 atas Hillary Clinton, yang pada saat itu dia sebut kemenangan telak.

Trump juga telah menghentikan proses normal pemerintah dalam mempersiapkan pemerintahan presidensial baru, yang menurut Demokrat dan beberapa Republik memiliki implikasi keamanan nasional yang serius.

Tim kampanye Trump dan Partai Republik juga berusaha untuk mengajukan kasus mereka di pengadilan di negara bagian medan pertempuran utama, tetapi telah ditolak secara luas.

Sementara itu, Biden dan Wakil Presiden terpilih Kamala Harris telah bergerak maju dengan upaya transisi mereka, termasuk pengarahan tentang wabah Covid-19.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Menhub Perketat Izin Berlayar di Labuan Bajo demi Keamanan Wisata Nataru

Kamis, 01 Januari 2026 | 08:15

Nasib Kenaikan Gaji PNS 2026 Ditentukan Hasil Evaluasi Ekonomi Kuartal I

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:58

Cahaya Solidaritas di Langit Sydney: Menyongsong 2026 dalam Dekapan Duka dan Harapan

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:40

Refleksi Pasar Ekuitas Eropa 2025: Tahun Kebangkitan Menuju Rekor

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:13

Bursa Taiwan Cetak Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah Berkat Lonjakan AI

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:02

3.846 Petugas Bersihkan Sampah Tahun Baru

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:58

Mustahil KPK Berani Sentuh Jokowi dan Keluarganya

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:22

Rakyat Sulit Maafkan Kebohongan Jokowi selama 10 Tahun

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:03

Pilkada Lewat DPRD Abaikan Nyawa Demokrasi

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:45

Korupsi Era Jokowi Berlangsung Terang Benderang

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:21

Selengkapnya