Berita

Walikota Bandung, Oded Muhammad Danial/RMOLJabar

Politik

Minuman Keras Beri Dampak Negatif Di Masyarakat, Walikota Bandung Dukung Penuh RUU Minol

MINGGU, 15 NOVEMBER 2020 | 00:34 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Minuman Beralkohol (Minol) dinilai banyak memberi dampak negatif terhadap kehidupan para pemakainya, pun di masyarakat luas. Sehingga, Walikota Bandung, Oded M. Danial, pun menyetujui Rancangan Undang-undang (RUU) Minol.

Hal tersebut disampaikan Oded menyusul pembahasan RUU Minol yang tengah dilakukan DPR RI. Dalam RUU Minol, satu dari sekian pasal yang menjadi sorotan adalah ancaman hukuman penjara 2 tahun atau denda Rp 50 juta bagi yang kedapatan menenggak Minol.

“Akibat alkohol, banyak kasus terjadi. Bukan sekadar mabuk-mabukan, tapi terjadi degradasi nilai. Tindakan kriminal terkadang juga dipicu pengaruh minuman beralkohol,” terang Oded, dikutip Kantor Berita RMOLJabar.


Dengan adanya RUU tersebut, Oded berharap regulasi yang dihasilkan mampu memperketat peredaran Minol.

“Tapi memang minuman keras sudah digariskan oleh Tuhan Yang Maha Kuasa. Kalau di suatu negeri sudah bebas urusan minuman keras maka hancurlah negeri itu,” tuturnya.

Ia optimis sanksi yang bakal diberikan dalam RUU Minil telah melalui pembahasan secara proporsional.

"Saya kira dewan yang terhormat akan membahas dengan proporsional. Kita lihat saja karena ini (RUU) kan baru dibahas,” kata Oded.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Tak Pelihara Buzzer, Prabowo Layak Terus Didukung

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:14

Stasiun Cirebon Dipadati Penumpang Arus Balik Nataru

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:00

SBY Pertimbangkan Langkah Hukum, Mega Tak Suka Main Belakang

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:34

Pilkada Lewat DPRD Cermin Ketakutan terhadap Suara Rakyat

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:26

Jika Mau Kejaksaan Sangat Gampang Ciduk Silfester

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:01

Pilkada Lewat DPRD Sudah Pasti Ditolak

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:37

Resolusi 2026 Rismon Sianipar: Makzulkan Gibran Wapres Terburuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:13

Kata Golkar Soal Pertemuan Bahlil, Dasco, Zuhas dan Cak Imin

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:10

Penumpang TransJakarta Minta Pelaku Pelecehan Seksual Ditindak Tegas

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:38

Bulgaria Resmi Gunakan Euro, Tinggalkan Lev

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:21

Selengkapnya