Berita

Ilustrasi/Net

Dunia

Langgar Aturan Virus Corona, Ratusan Pengunjung Pesta Bubar Disemprot Cairan Merica Polisi

SABTU, 14 NOVEMBER 2020 | 16:11 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Pasukan anti huru-hara New South Wales (NSW) terpaksa menyemprotkan cairan merica untuk membubarkan pesta yang dihadiri oleh lebih dari seratus pengunjung di Kota Sydney pada Sabtu (14/11) dini hari waktu setempat.

Dua orang polisi NSW mendapat penggilan ke blok unit di Jalan Nobbs di Surry Hills pada jam satu pagi setelah adanya laporan tetangga yang merasa terganggu dengan suara bising. Di sana mereka menemukan sebuah unit apartemen yang penuh dengan orang yang berpesta.

Kedua petugas berusaha menghentikan pesta yang diselenggarakan di Pinggiran Kota Timur Sydney itu karena melanggar aturan virus corona serta telah menimbulkan kebisingan.

“Saat berbicara dengan seorang pria di pintu, petugas polisi wanita ditarik ke dalam unit,” kata polisi, seperti dikutip dari 9News, Sabtu (14/11).

Petugas itu melawan dengan memberikan semprotan merica. Kedua petugas  kemudian memanggil bala bantuan, termasuk regu anti huru hara yang akhirnya berhasil membubarkan pesta tersebut.

Seorang wanita berusia 19 tahun dibawa ke Rumah Sakit St Vincent terdekat setelah menderita serangan panik dalam acara tersebut. Sementara polisi wanita yang diseret ke dalam apartemen dibawa ke rumah sakit karena mengalami luka ringan.

Tiga orang, yaitu dua wanita berusia 19 tahun dan seorang pria berusia 24 tahun yang diduga sebagai penyelenggara pesta ditangkap dan dibawa ke Kantor Polisi Surry Hills. Mereka diharapkan hadir di pengadilan pada Januari 2021. Hingga kini Polisi NSW terus melanjutkan penyelidikan.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

UPDATE

Pengukuhan Petugas Haji

Sabtu, 04 Mei 2024 | 04:04

Chili Siap Jadi Mitra Ekonomi Strategis Indonesia di Amerika Selatan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 04:02

Basri Baco: Sekolah Gratis Bisa Jadi Kado Indah Heru Budi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:42

Pemprov DKI Tak Ingin Polusi Udara Buruk 2023 Terulang

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:24

Catat, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan 9-10 Mei

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:22

BMKG Prediksi Juni Puncak Musim Kemarau di Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:27

Patuhi Telegram Kabareskrim, Rio Reifan Tak akan Direhabilitasi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:05

Airlangga dan Menteri Ekonomi Jepang Sepakat Jalankan 3 Proyek Prioritas Transisi Energi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:00

Zaki Tolak Bocorkan soal Koalisi Pilkada Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 01:35

Bertemu Wakil PM Belanda, Airlangga Bicara soal Kerja Sama Giant Sea Wall

Sabtu, 04 Mei 2024 | 01:22

Selengkapnya