Berita

Kadiv Humas Polri Irjen Raden Prabowo Argo Yuwono/Ist

Presisi

HUT Ke-69, Humas Polri Dorong Pemantapan Manajemen Media Dalam Mewujudkan Kamtibmas Kondusif

JUMAT, 30 OKTOBER 2020 | 13:23 WIB | LAPORAN: IDHAM ANHARI

Divisi Humas Polri terus berbenah. Humas Polri tak lagi hanya sekedar melakukan kegiatan publik relation atau Purel tapi jauh dari pada itu bagaimana menyiapkan sumber daya manusia (SDM) yang handal seiring perkembangan teknologi.

Di samping itu, bagaimana mengelola media sosial dan media mainstreem sehingga dapat mewujudkan Kamtibmas kondusif dan masyarakat semakin produktif.

Kadiv Humas Polri Irjen Argo Yuwono menjelaskan, di era sekarang ini, Humas Polri harus bisa menghadapi revolusi industri 4.0. Mulai SDM, sarana dan prasarana. Hal ini sesuai dengan 7 program prioritas Kapolri Jenderal Polisi Idham Azis yakni pemantapan media.

“Sebagai garda terdepan dalam penyampaian informasi, kami terus berbenah, menyiapkan SDM yang handal termasuk sarana dan prasana," kata Argo dalam keterangan HUT Humas Polri ke-69, Jumat (30/10).

Humas Polri, sambung Argo juga dituntut cepat dalam memberikan informasi yang akurat, terpecaya dan transparan kepada masyarakat.

“Tantangan Humas sekarang berat sekali. Kita lambat sedikit saja bisa jadi masalah dan data tidak akurat juga bisa jadi masalah," ungkap jenderal bintang dua itu.

Argo menambahkan, di era digitalisasi ini, Humas Polri terus bekerja keras memberikan edukasi kepada masyarakat dengan meluruskan setiap informasi berkembang di sosial media yang menyesatkan alias hoaks.

Hal ini dilakukan agar situasi keamanan masyarakat terpelihara dengan baik dan kondusif.

"Humas Polri berkomitmen kuat kepada masyarakat untuk mendapatkan informasi yang benar, sehingga kamtibmas kondusif dan masyarakat semakin produktif," tegas mantan Kabid Humas Polda Metro Jaya ini.

Rencananya, perayaan puncak HUT Humas Polri ini akan digelar secara virtual dan diikuti oleh seluruh Kabid Humas di seluruh Polda  jajaran pada Senin 2 November 2020

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Jangan Tertipu Tawaran Berangkat dengan Visa Non Haji!

Senin, 06 Mei 2024 | 05:37

Samani-Belinda Optimis Menang di Pilkada Kudus

Senin, 06 Mei 2024 | 05:21

PKB Kota Probolinggo cuma Buka Pendaftaran Wawalkot

Senin, 06 Mei 2024 | 05:17

Golkar-PDIP Buka Peluang Koalisi di Pilgub Jabar

Senin, 06 Mei 2024 | 04:34

Heboh Polisi Razia Kosmetik Siswi SMP, Ini Klarifikasinya

Senin, 06 Mei 2024 | 04:30

Sebagian Wilayah Jakarta Diperkirakan Hujan Ringan

Senin, 06 Mei 2024 | 03:33

Melly Goeslaw Tetarik Maju Pilwalkot Bandung

Senin, 06 Mei 2024 | 03:30

Mayat Perempuan Tersangkut di Bebatuan Sungai Air Manna

Senin, 06 Mei 2024 | 03:04

2 Remaja Resmi Tersangka Tawuran Maut di Bandar Lampung

Senin, 06 Mei 2024 | 02:55

Aspirasi Tak Diakomodir, Relawan Prabowo Jangan Ngambek

Senin, 06 Mei 2024 | 02:14

Selengkapnya