Berita

Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo/Net

Politik

Survei Sebut Ganjar Pranowo Capres Potensial, PKS: Dia Masih Muda Dan Berprestasi

SELASA, 27 OKTOBER 2020 | 13:28 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mendapatkan elektabilitas tertinggi dalam survei Indikator Politik sebagai calon presiden 2024 adalah satu hal wajar. 

Pasalnya, gubernur asal PDI Perjuangan masih muda dan proaktif serta berprestasi yang pastinya mempunyai peluang.

Demikian disampaikan politisi PKS Mardani Ali Sera, saat berbincang dengan Kantor Berita Politik RMOL sesaat lalu di Jakarta, Selasa (27/10).

"Mas Ganjar punya peluang, dia masih muda, pro aktif dan ada prestasi," kata Mardani.

Meski begitu, Mardani juga menyebut gubernur dan walikota yang berprestasi lainnya memiliki kesempatan dan peluang yang sama seperti Ganjar Pranowo untuk nyapres di 2024 mendatang.

"Semua gubernur dan walikota selama berprestasi punya peluang untuk maju di pilpres 2024 karena posisi Pak Jokowi yang sudah tidak bisa maju," tutur anggota Komisi II DPR RI ini.

Masih kata Mardani, perjalanan menuju 2024 masih sangat panjang dan semua hal dapat terjadi kedepannya.

"Masih panjang jalan menuju 2024. Dan segala hal bisa terjadi," demikian Mardani Ali Sera.

Berdasarkan rilis survei Indikator terdapat 15 nama capres 2024 yang muncul, lima besar diantaranya Ganjar Pranowo 18,7 persen; Prabowo Subianto 16,8 persen; Anies Baswedan 14,4 persen; Sandiaga Salahuddin Uno 8,8 persen dan Ridwan Kamil 7,6 persen.

Populer

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

Diungkap Pj Gubernur, Persoalan di Masjid Al Jabbar Bukan cuma Pungli

Jumat, 19 April 2024 | 05:01

Bey Machmudin: Prioritas Penjabat Adalah Kepentingan Rakyat

Sabtu, 20 April 2024 | 19:53

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Viral Video Mesum Warga Binaan, Kadiv Pemasyarakatan Jateng: Itu Video Lama

Jumat, 19 April 2024 | 21:35

UPDATE

Kini Jokowi Sapa Prabowo dengan Sebutan Mas Bowo

Minggu, 28 April 2024 | 18:03

Lagi, Prabowo Blak-blakan Didukung Jokowi

Minggu, 28 April 2024 | 17:34

Prabowo: Kami Butuh NU

Minggu, 28 April 2024 | 17:15

Yahya Staquf: Prabowo dan Gibran Keluarga NU

Minggu, 28 April 2024 | 17:01

Houthi Tembak Jatuh Drone Reaper Milik AS

Minggu, 28 April 2024 | 16:35

Besok, MK Mulai Gelar Sidang Sengketa Pileg

Minggu, 28 April 2024 | 16:30

Netanyahu: Keputusan ICC Tak Membuat Israel Berhenti Perang

Minggu, 28 April 2024 | 16:26

5.000 Peserta MTQ Jabar Meriahkan Pawai Taaruf

Minggu, 28 April 2024 | 16:20

Kepala Staf Angkatan Darat Israel Diperkirakan Mundur dalam Waktu Dekat

Minggu, 28 April 2024 | 16:12

Istri Rafael Alun Trisambodo Berpeluang Ditersangkakan

Minggu, 28 April 2024 | 16:05

Selengkapnya