Berita

Pose oknum Kadis PU Bengkulu Tengah (kiri) yang mengacungkan 3 jari dinilai bentuk dukungan terhadap paslon Pilgub Bengkulu/Repro

Politik

Pose Acungkan Tiga Jari Kadis PU Benteng Berujung Panggilan Bawaslu

MINGGU, 25 OKTOBER 2020 | 05:53 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Foto oknum Kepala Dinas (Kadis) PUPR Bengkulu Tengah (Benteng) berinisial RR dengan mengacungkan tiga jari berbuntut panjang.

Pasalnya, pose sang Kadis dengan tiga jari tersebut diduga merupakan bentuk dukungan terhadap salah satu pasangan calon di Pilgub Bengkulu.

Akibatnya, RR pun bakal "digarap" alias diproses Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Benteng.


Dikatakan Ketua Bawaslu Benteng, Asmara Wijaya, pihaknya sudah mengetahui informasi serta foto yang beredar tersebut. Surat undangan pun telah dilayangkan kepada yang bersangkutan untuk dimintai keterangan.

"Sudah dipanggil, namun masih berhalangan (dinas luar)," jelas Asmara kepada Kantor Berita RMOLBengkulu, Sabtu (24/10).

Dipaparkan Asmara, seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) dilarang mendeklarasikan diri sebagai pendukung calon kepala daerah, mengunggah, memberikan tanggapan atau penyebarluasan gambar, foto maupun visi-misi calon kepala daerah melalui media sosial atau media daring.

Kemudian dilarang menjadi pembicara atau narasumber pada kegiatan pertemuan partai politik, memasang spanduk atau baliho yang mempromosikan calon kepala daerah, melakukan pendekatan terhadap partai politik pengusulan calon kepala daerah, melakukan foto bersama dengan calon kepala daerah, serta menghadiri deklarasi calon kepala daerah.

"Karena itu sudah jelas dasar hukumnya yang mengatur ASN itu sendiri," tegasnya.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

UPDATE

DPR Dukung Pasutri Gugat Aturan Kuota Internet Hangus ke MK

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:51

Partai Masyumi: Integritas Lemah Suburkan Politik Ijon

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:28

Celios Usulkan Efisiensi Cegah APBN 2026 Babak Belur

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:09

Turkmenistan Legalkan Kripto Demi Sokong Ekonomi

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:39

Indonesia Kehilangan Peradaban

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:18

Presiden Prabowo Diminta Masifkan Pendidikan Anti Suap

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:11

Jalan dan Jembatan Nasional di 3 Provinsi Sumatera Rampung 100 Persen

Jumat, 02 Januari 2026 | 21:55

Demokrat: Diam Terhadap Fitnah Bisa Dianggap Pembenaran

Jumat, 02 Januari 2026 | 21:42

China Hentikan One Child Policy, Kini Kejar Angka Kelahiran

Jumat, 02 Januari 2026 | 20:44

Ide Koalisi Permanen Pernah Gagal di Era Jokowi

Jumat, 02 Januari 2026 | 20:22

Selengkapnya