Berita

Sona Maesana/Repro

Bisnis

Pendapatan Sempat Turun 70 Persen Selama Covid-19, Pengusaha Hotel Di Solo Akhirnya Ketumpuan Order Pilkada

SELASA, 20 OKTOBER 2020 | 17:55 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Dampak ekonomi akibat Pandemi Covid-19 sempat dirasakan pengusaha Hotel di Kota Solo, Sona Maesana, karena minimnya wisatawan domestik dan mancanegara.

Sona mengatakan, pihaknya sempat kehilangan pendapatan lebih dari setengah dimasa Covid-19 mewabah di dalam negeri.

"Dari segi revenue dan occupancy turunnya lumayan terjun ya. Bisa di atas 70 persen. Karena terakhir occupancy rate itu normalnya bisa di 50-60 persen," ujar Sona dalam diskusi virtual Satgas Penanganan Covid-19 yang disiarkan Youtube BNPB, Selasa (20/10).

Bahkan, pengusaha Hotel The Sunan ini mengaku pernah merasakan penurunan occupancy rate di bawah 10 persen.

"Pada saat covid, awal pandemi itu single digit, ada momen di mana di bawah 10 persen," katanya.

Namun, saat pemerintah mulai menerapkan kebijakan New Normal, hotel bintang 4 milik Sona mendapat order dari pemerintah Kota Solo untuk menyelenggarakan beberapa tahapan Pilkada Serentak 2020.

"Kemarin kita dipercaya pemerintah Kota Solo untuk melakukan rangakaian Pilkada, Seperti kemarin pengambilan nomor urut dan nanti debat kandidat," tuturnya.

Lebih lanjut, Sona memastikan Hotelnya telah menerapkan protokol pencegahan penularan Covid-19, baik yang diberlakukan untuk pelayanan oleh karyawannya maupun pengunjung.

"Kami menerapkan protokol seperti penggunaan masker, cek suhu tubuh, pengisian data diri, lalu semua karyawan kita fasilitasi dengan alat kesehatan dan face shield," bebernya.

"Bahkan bulan Juni melalui PHRI kita mendapat sertifikasi hotel yang menerapkan protokol kesehatan. Itu kita lakukan untuk memberikan kenyamanan ke costumer," demikian Sona Maesana.

Populer

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

Diungkap Pj Gubernur, Persoalan di Masjid Al Jabbar Bukan cuma Pungli

Jumat, 19 April 2024 | 05:01

Bey Machmudin: Prioritas Penjabat Adalah Kepentingan Rakyat

Sabtu, 20 April 2024 | 19:53

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Viral Video Mesum Warga Binaan, Kadiv Pemasyarakatan Jateng: Itu Video Lama

Jumat, 19 April 2024 | 21:35

UPDATE

Satgas Judi Online Jangan Hanya Fokus Penegakkan Hukum

Minggu, 28 April 2024 | 08:06

Pekerja Asal Jakarta di Luar Negeri Was-was Kebijakan Penonaktifan NIK

Minggu, 28 April 2024 | 08:01

PSI Yakini Ekonomi Indonesia Stabil di Tengah Keriuhan Pilkada

Minggu, 28 April 2024 | 07:41

Ganjil Genap di Jakarta Tak Berlaku saat Hari Buruh

Minggu, 28 April 2024 | 07:21

Cuaca Jakarta Hari Ini Berawan dan Cerah Cerawan

Minggu, 28 April 2024 | 07:11

UU DKJ Beri Wewenang Bamus Betawi Sertifikasi Kebudayaan

Minggu, 28 April 2024 | 07:05

Latihan Evakuasi Medis Udara

Minggu, 28 April 2024 | 06:56

Akibat Amandemen UUD 1945, Kedaulatan Hanya Milik Parpol

Minggu, 28 April 2024 | 06:26

Pangkoarmada I Kunjungi Prajurit Penjaga Pulau Terluar

Minggu, 28 April 2024 | 05:55

Potret Bangsa Pasca-Amandemen UUD 1945

Minggu, 28 April 2024 | 05:35

Selengkapnya