Berita

Pollycarpus/Net

Nusantara

Meninggal Kena Covid-19, Pollycarpus Sempat Dirawat 15 Hari Di RS Pertamina

SABTU, 17 OKTOBER 2020 | 19:48 WIB | LAPORAN: IDHAM ANHARI

Pollycarpus Budihari Priyanto, terdakwa pembunuh aktivis HAM Munir meninggal dunia akibat terpapar Covid-19. Pilot senior maskapai Garuda Indonesia itu menghembuskan nafas terakhir sore tadi sekitar pukul 15.30 di RS Pusat Pertamina.

"Beliau sempat dirawat selama 15 hari di RS Pusat Pertamina," kata Sekjen Partai Berkarya Andi Badar Picunang kepada wartawan, Sabtu (17/10).

Namun demikian, Andi Picunang belum mengetahui almarhum kapan dikebumikan serta dimana lokasi makamnya. Pollycarpus, pasca bebas bersyarat 29 Agustus 2018 setelah divonis 14 tahun oleh Pengadilan Negeri Jakarta Pusat memang aktif berkecimpung di Partai Berkarya.

Dalam dokumen laporan Tim Pencari Fakta tertanggal 3 Maret 2005, Polly, terbang bersama dengan Munir dari Jakarta menuju Singapura. Saat itu Polly bestatus sebagai ekstra crew bukan pilot.

Sesampainya di Bandara Changi Singapura ia kemudian mengajak Munir ke Coffe Bean dan memesan kopi yang telah dimasukan racun arsenik.

Munir balik ke pesawat karena tujuannya ke Belanda untuk melanjutkan studi, sementara Polly ke Jakarta. Di atas langit Rumania, dua jam sebelum pesawat mendarat di Bandara Schipol Amsterdam, Munir tewas. Berdasar hasil otopsi otoritas Belanda, di dalam tubuh Munir terdapat 3,1 miligram racun arsenik


Populer

Ini Kronologi Perkelahian Anggota Brimob Vs TNI AL di Sorong

Minggu, 14 April 2024 | 21:59

Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Resmi Tersangka KPK

Selasa, 16 April 2024 | 07:08

Rusia Pakai Rudal Siluman Rahasia untuk Bombardir Infrastruktur Energi Ukraina

Jumat, 12 April 2024 | 16:58

Pemberontak Menang, Pasukan Junta Ngacir Keluar Perbatasan Myawaddy

Kamis, 11 April 2024 | 19:15

Megawati Peringatkan Bakal Terjadi Guncangan Politik Setelah Jokowi Jadi Malin Kundang

Kamis, 11 April 2024 | 18:23

Warisan Hakim MK sebagai Kado Idulfitri

Senin, 08 April 2024 | 13:42

Tim Kecil Dibentuk, Partai Negoro Bersiap Unjuk Gigi

Senin, 15 April 2024 | 18:59

UPDATE

Lebaran 2024, Bandara Dhoho Kediri Layani 1.155 Penumpang

Kamis, 18 April 2024 | 07:55

Hadapi Australia, Timnas U-23 Diperkuat Justin Hubner

Kamis, 18 April 2024 | 07:40

Pererat Kerjasama Bilateral, Wang Yi Mulai Tur Diplomatik di Indonesia

Kamis, 18 April 2024 | 07:30

Gasak Motor di 21 TKP, Sopir Truk dan Pedagang Kerupuk Didor Polisi

Kamis, 18 April 2024 | 06:26

Jakarta Terbuka untuk Pendatang Baru, PKS: Penghapusan NIK Tak Adil

Kamis, 18 April 2024 | 06:17

Pria Lansia Ditemukan Meninggal di Dalam Truk Permen

Kamis, 18 April 2024 | 06:06

BMKG Prediksi Jakarta Cerah Berawan hingga Hujan Ringan

Kamis, 18 April 2024 | 05:47

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

Inggard Joshua Minta Pemprov DKI Penuhi Hak Cuti Pegawai Piket Lebaran

Kamis, 18 April 2024 | 05:14

Siswa Tak Miliki SIM Harus Dilarang Bawa Kendaraan ke Sekolah

Kamis, 18 April 2024 | 04:20

Selengkapnya