Berita

Ketua DPP PKB Bidang Ekonomi dan Perbankan, Fathan Subchi/Net

Politik

PKB: Penggabungan Tiga Bank Syariah Perkuat UMKM Industri Halal

JUMAT, 16 OKTOBER 2020 | 10:30 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Rencana pengabungan tiga bank syariah anak usaha BUMN disambut gembira banyak kalangan. Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) berharap langkah ini akan memperkuat UMKM yang bergerak di industri halal.

Ketua DPP PKB Bidang Ekonomi dan Perbankan, Fathan Subchi mengatakan, penandatanganan perjanjian pengabungan bersyarat atau conditional merger agreement PT Bank BRI Syariah Tbk, PT Bank BNI Syariah, dan PT Bank Syariah Mandiri merupakan babak baru bagi upaya penguatan industri halal di Indonesia.

"Rencana pengabungan ini kami yakini akan membuat mimpi Indonesia menjadi leader dalam industri halal global bisa terwujud," ujar Fathan yang juga Wakil Ketua Komisi XI DPR, Jumat (16/10).

Dia menjelaskan dengan pengabungan ini maka Indonesia akan memiliki satu bank syariah terbesar yang bisa bersaing dengan bank-bank konvensional lainnya. Dengan pengabungan ini maka secara otomatis akan meningkatkan kapasitas modal, jangkuan pasar, dan daya saing dari ketiga bank syariah tersebut.

"Ini merupakan tonggak sejarah sehingga Indonesia yang mempunyai umat Islam terbesar di dunia bisa melakukan transaksi perbankan dengan aman dan nyaman," katanya.

Kendati demikian, kata Fathan, pengabungan bank syariah ini harus didukung dengan kejelasan fokus usaha yang menjadi trade mark bank tersebut. Pengembangan industri halal yang meliputi halal food, fashion, halal tourism, halal comestic, hingga penyelenggaraan haji dan umrah bisa menjadi pilihan.

"Kejelasan ekosistem usaha berbasis syariah akan mendorong dan menguatkan peran dari lembaga keuangan syariah. Maka pemerintah harus bisa menciptakan ekosistem pendukung tersebut sehingga bank syariah ini akan lebih kokoh kedepannya," katanya.

Fathan berharap keberadaan bank syariah besar nantinya akan menjangkau UMKM yang selama ini bergerak di industri halal. Banyak UMKM yang bergerak di bidang makanan halal, busana muslim, hingga travel haji dan umrah yang bisa dikembangkan dengan keberadaan bank syariah.

"Nantinya kita berharap ada prioritas bagi UMKM yang bergerak di bidang industri halal untuk mendapatkan berbagai layanan perbankan syariah sehingga satu sisi mereka bisa berkembang di sisi lain hal itu juga memperkuat ekosistem ekonomi syariah di tanah air yang dibutuhkan bank syariah itu sendiri,” pungkasnya.

Populer

Rocky Gerung Ucapkan Terima Kasih kepada Jokowi

Minggu, 19 Mei 2024 | 03:46

Pengamat: Jangan Semua Putusan MK Dikaitkan Unsur Politis

Senin, 20 Mei 2024 | 22:19

Dulu Berjaya Kini Terancam Bangkrut, Saham Taxi Hanya Rp2 Perak

Sabtu, 18 Mei 2024 | 08:05

Produksi Film Porno, Siskaeee Cs Segera Disidang

Rabu, 22 Mei 2024 | 13:49

Topeng Mega-Hasto, Rakus dan Berbohong

Kamis, 23 Mei 2024 | 18:03

Massa Geruduk Kantor Sri Mulyani Tuntut Pencopotan Askolani

Kamis, 16 Mei 2024 | 02:54

Aroma PPP Lolos Senayan Lewat Sengketa Hasil Pileg di MK Makin Kuat

Kamis, 16 Mei 2024 | 14:29

UPDATE

Rakernas V PDIP Serukan Kemenangan Pilkada Serentak 2024

Minggu, 26 Mei 2024 | 16:00

Alumni UIN Banyak Berkontribusi untuk Bangsa dan Negara

Minggu, 26 Mei 2024 | 15:42

Ijazah dan Raport Pegi Perong Jadi Barang Bukti Baru

Minggu, 26 Mei 2024 | 15:28

Rumah Sakit Anak di India Terbakar, Tujuh Bayi Tewas

Minggu, 26 Mei 2024 | 15:22

Pegi Perong Sempat Ganti Identitas saat Buron

Minggu, 26 Mei 2024 | 15:10

Megawati Diminta Tetap Jadi Ketum Hingga 2030

Minggu, 26 Mei 2024 | 14:55

Tidak Dibunuh, Tentara Israel Jadi Tawanan Hamas

Minggu, 26 Mei 2024 | 14:51

Rakernas V PDIP Serahkan ke Megawati Ambil Sikap Politik

Minggu, 26 Mei 2024 | 14:50

Faizal Assegaf: Sulit Bagi Megawati Tutupi Jejak Hitam Bersama Jokowi

Minggu, 26 Mei 2024 | 14:44

Dubes Najib: Saatnya Beralih dari Perpustakaan Konvensional ke E-Library

Minggu, 26 Mei 2024 | 14:32

Selengkapnya