Berita

Lansia Israel melakukan aksi protes terhadap Perdana Menteri Benjamin Netanyahu di luar fasilitas lansia di Tel Aviv pada 13 Oktober 2020/Net

Dunia

Para Menteri Israel Sepakat Penguncian Diperpanjang Hingga Minggu Malam

RABU, 14 OKTOBER 2020 | 13:04 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Anggota parlemen berkumpul pada Selasa (13/10) malam untuk membahas penguncian nasional yang seharusnya telah usai pada Rabu (14/10). Kabinet kemudian memutuskan bahwa penguncian masih harus diperpanjang lagi setidaknya hingga Minggu (18/10) dan mungkin hingga minggu depannya lagi.

Yang pasti, untuk saat ini, penguncian virus corona berlaku hingga 18 Oktober, ujar Kantor Perdana Menteri dan Kementerian Kesehatan dalam sebuah pernyataan bersama.

Para menteri akan bertemu lagi pada Kamis untuk membahas pencabutan beberapa pembatasan 'sesuai dengan statistik morbiditas', termasuk mengizinkan dibukanya restoran dengan sistem takeout atau bawa pulang, pembukaan kembali prasekolah, juga pembukaan bisnis kecil yang tidak menerima pelanggan secara langsung.

Pembatasan penerbangan ke luar negeri juga diperpanjang hingga Kamis. Para menteri juga setuju untuk menghapus larangan perjalanan sejauh satu kilometer untuk pernikahan bagi mempelai wanita, mempelai pria, kerabat dekat mereka, dan para rabi pelaksana. Tim olah raga juga akan diijinkan kembali  melanjutkan pelatihan.

Untuk informasi lengkapnya, pemerintah akan memberi rincian apa-apa saja yang secara bertahap dicabut dari ketentuan penguncian dan informasi mengenai kriteria untuk mencabut pembatasan tambahan.

Selama rapat kabinet virus corona, pejabat kesehatan tinggi mempresentasikan data tentang tingkat infeksi saat ini dan tentang tolok ukur yang perlu dicapai untuk mencabut pembatasan.

Ini adalah penguncian kedua yang diberlakukan di Israel sejak pandemi dimulai. Penguncian kedua ini diberlakukan sejak 18 September dan dijadwalkan berakhir secara otomatis pada hari ini, 14 Oktober, tetapi kemudian diperpanjang menjadi 18 Oktober.

Gugus tugas virus corona, Ronni Gamzu, merekomendasikan kepada para menteri bahwa ketentuan penguncian saat ini tetap berlaku di kota-kota dengan tingkat infeksi yang tinggi, bahkan setelah penutupan dikurangi di seluruh negara, menurut bocoran dari pertemuan tersebut.

Gamzu mencatat serangkaian kota yang masih menjadi zona merah sesuai kriteria di Kementerian Kesehatan.

Kasus baru d Israel tercatat sebanyak 3.112 kasus pada Selasa (13/10)

Sekolah-sekolah ditutup bulan lalu sebagai bagian dari penguncian nasional. Para menteri kabinet menghadapi tekanan yang semakin besar untuk segera membuka kembali kelas, dengan banyak orang Israel tidak dapat bekerja karena mereka harus mengawasi anak-anak mereka di usia sekaolh.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Samsudin Pembuat Konten Tukar Pasangan Segera Disidang

Kamis, 02 Mei 2024 | 01:57

Tutup Penjaringan Cakada Lamteng, PAN Dapatkan 4 Nama

Kamis, 02 Mei 2024 | 01:45

Gerindra Aceh Optimistis Menangkan Pilkada 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 01:18

Peringatan Hari Buruh Cuma Euforia Tanpa Refleksi

Kamis, 02 Mei 2024 | 00:55

May Day di Jatim Berjalan Aman dan Kondusif, Kapolda: Alhamdulillah

Kamis, 02 Mei 2024 | 00:15

Cak Imin Sebut Negara Bisa Kolaps Kalau Tak Ada Perubahan Skenario Kerja

Rabu, 01 Mei 2024 | 23:39

Kuliah Tamu di LSE, Airlangga: Kami On Track Menuju Indonesia Emas 2045

Rabu, 01 Mei 2024 | 23:16

TKN Fanta Minta Prabowo-Gibran Tetap Gandeng Generasi Muda

Rabu, 01 Mei 2024 | 22:41

Ratusan Pelaku UMKM Diajari Akselerasi Pasar Wirausaha

Rabu, 01 Mei 2024 | 22:36

Pilgub Jakarta Bisa Bikin PDIP Pusing

Rabu, 01 Mei 2024 | 22:22

Selengkapnya