Berita

Ilustrasi/Net

Dunia

Reporter Wanita Masuk Ruang Kokpit, Pilot Maskapai Iraqi Airways Diskors

SELASA, 13 OKTOBER 2020 | 14:26 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Departemen Keamanan Udara Irak mengumumkan bahwa pihaknya telah menangguhkan seorang pilot maskapai Iraqi Airways, setelah dia mengizinkan seorang awak media perempuan masuk ke dalam kokpit pesawat.

Gambar yang menunjukkan penyiar Irak Welyan Al-Baiaty berpose di sebelah pilot di udara beredar luas di media sosial bersama dengan sebuah video, yang diyakini telah difilmkan pada September 2020, di mana Al-Baiaty bercanda dengan pilot tentang mudahnya menerbangkan pesawat.

Dalam sebuah pernyataan yang dirilis pada hari Rabu lalu, Otoritas Penerbangan Sipil Irak mengatakan: "Departemen Keamanan Udara dari Otoritas Penerbangan Sipil Irak menangguhkan salah satu pilot yang bekerja di salah satu maskapai penerbangan nasional Irak, setelah mengizinkan seorang pekerja media wanita untuk memasuki kokpit sementara pesawat sedang dalam keadaan terbang."

"Itu merupakan pelanggaran hukum dalam penerbangan sipil, dan membahayakan nyawa pelancong," lanjut pernyataan itu, seperti dikutip dari Memo, Selasa (13/10).

Iraqi Airways sebelumnya mendapat larangan terbang dari Uni Eropa karena pelanggaran keamanan.

Pada 2018, keamanan penerbangan maskapai itu dipertanyakan setelah dua pilot terlibat perkelahian fisik saat menerbangkan 160 penumpang dengan Boeing 737.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Bey Machmudin: Prioritas Penjabat Adalah Kepentingan Rakyat

Sabtu, 20 April 2024 | 19:53

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

SPS Aceh Dinobatkan sebagai SPS Provinsi Terbaik 2024

Rabu, 01 Mei 2024 | 05:53

Hari Ini Nasdem Muara Enim Buka Penjaringan Balon Bupati dan Wabup

Rabu, 01 Mei 2024 | 05:36

Prof Sugianto Janjikan Netralitas ASN pada Pilkada 2024 kalau Ditunjuk jadi Pj Bupati

Rabu, 01 Mei 2024 | 05:14

Teriakan "Ijeck Gubernur" Menggema di Syukuran Kosgoro 1957 Sumut

Rabu, 01 Mei 2024 | 04:58

Dihiasi 2 Penalti, Bayern Vs Madrid Berakhir 2-2

Rabu, 01 Mei 2024 | 04:46

Dai Kondang Ustaz Das'ad Latif Masuk Daftar Kandidat Nasdem untuk Pilwalkot Makassar

Rabu, 01 Mei 2024 | 04:22

Jelang Pilkada, Pj Gubernur Jabar Minta Seluruh ASN Jaga Netralitas

Rabu, 01 Mei 2024 | 03:58

Ekonomi Pakistan Semakin Buruk

Rabu, 01 Mei 2024 | 03:37

Kader PKB Daftar sebagai Bacabup Aceh Besar lewat Demokrat

Rabu, 01 Mei 2024 | 03:29

Ngaku Punya Program Palembang Bebas Banjir, Firmansyah Hadi Daftar di PDIP

Rabu, 01 Mei 2024 | 02:31

Selengkapnya