Berita

Calon Wakil Walikota Surabaya, Armudji, ajak warga Surabaya tolak politik uang dalam Pilkada 2020/RMOLJatim

Politik

Armudji Ajak Warga Surabaya Tolak Segala Bentuk Politik Uang

SABTU, 10 OKTOBER 2020 | 17:14 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Politik uang mendapat perhatian khusus dari calon Wakil Walikota (Cawawali) Surabaya, Armudji.

Bukan, bukan untuk melakukan politik uang dalam memuluskan langkahnya di Pilkada Surabaya 2020. Tapi justru mengajak warga Surabaya untuk menolak segala bentuk politik uang menjelang Pilkada pada 9 Desember mendatang.

Hal ini ditegaskan Armudji menyikapi gerakan kelompok tertentu yang membagikan sembako, sarung, hingga pakaian ke warga dengan ajakan memilih seorang calon.

“Alhamdulillah, warga sudah cerdas semua. Kalau ada calon bagi-bagi berbagai barang untuk politik uang, wis gak bakalan dipilih (tidak akan dipilih),” kata Armudji dikutip Kantor Berita RMOLJatim, setelah bertemu dengan warga Jalan Gunung Sari sekaligus peresmian Posko Pemenangan Eri-Armudji, Jumat malam (9/10).

Armudji menegaskan, dirinya bersama Eri Cahyadi tidak menggunakan politik uang atau janji manis dalam kampanye Pilkada Serentak. Eri dan Armudji hanya menjual kerja nyata dan komitmen kepada warga yang telah terbangun belasan hingga puluhan tahun.

“Kita itu tidak pernah beri-beri, saya 20 tahun sobo (berkunjung) di sini, tidak pernah main politik uang, enggak pernah. Kerja nyata dan kebaikan sosial yang kita berikan kepada warga,” tegasnya.

“Percuma politik uang, ngasih barang atau duit, setelah terpilih lali karo wargane (lupa dengan warga),” imbuh Armudji.

Politik yang baik, lanjut Armudji, adalah politik yang diwarnai dengan kerja dan pengabdian, bukan bagi-bagi barang menjelang Pilkada. Politik kebaikan adalah politik berdasarkan rekam jejak, bukan politik uang.

“Kalau Pak Eri jelas, beliau belasan tahun mengabdi di Pemkot Surabaya, ngurus Suroboyo wis onok hasil kerjone (mengurus Surabaya sudah terlihat hasil kerjanya). Sehingga Surabaya sudah sangat baik sekarang ini,” ujarnya.

“Kalau saya, InsyaAllah puluhan tahun memperjuangkan aspirasi rakyat, enggak onok kendore (tidak ada berhentinya),” kata Armudji yang meraup suara terbanyak dari seluruh anggota DPRD Jatim Dapil Surabaya dengan 136.000 suara.

Sementara itu, warga Gunung Sari yang juga Wakil Ketua PDIP Surabaya, Tri Indah Ratnasari mengatakan, Armudji memang seringkali berkunjung ke kampungnya sejak lama dan tidak pernah melakukan praktik politik uang.

Namun, ketika diminta bantuan warga untuk penataan kampung hingga pendampingan warga sakit, Armudji selalu menyanggupi untuk melaksanakannya.

“Mulai dulu Pak Armudji sering kesini, mulai belum ada lampu penerangan jalan, paving, dan PDAM.  Lalu semuanya diperjuangkan Pak Armudji, dan memang terealisasi,” paparnya.

Populer

Bikin Resah Nasabah BTN, Komnas Indonesia Minta Polisi Tangkap Dicky Yohanes

Selasa, 14 Mei 2024 | 01:35

Massa Geruduk Kantor Sri Mulyani Tuntut Pencopotan Askolani

Kamis, 16 Mei 2024 | 02:54

Ratusan Tawon Serang Pasukan Israel di Gaza Selatan

Sabtu, 11 Mei 2024 | 18:05

Siapa Penantang Anies-Igo Ilham di Pilgub Jakarta?

Minggu, 12 Mei 2024 | 07:02

KPK Juga Usut Dugaan Korupsi di Telkom Terkait Pengadaan Perangkat Keras Samsung Galaxy

Rabu, 15 Mei 2024 | 13:09

Alvin Lim Protes Izin Galangan Kapal Panji Gumilang

Sabtu, 11 Mei 2024 | 15:56

Aroma PPP Lolos Senayan Lewat Sengketa Hasil Pileg di MK Makin Kuat

Kamis, 16 Mei 2024 | 14:29

UPDATE

Serbu Kuliner Minang

Minggu, 19 Mei 2024 | 03:59

Rocky Gerung Ucapkan Terima Kasih kepada Jokowi

Minggu, 19 Mei 2024 | 03:46

Obor Api Abadi Mrapen untuk Rakernas IV PDIP Tiba di Batang

Minggu, 19 Mei 2024 | 03:28

Mubadala Energy Kembali Temukan Sumur Gas Baru di Laut Andaman

Minggu, 19 Mei 2024 | 02:59

Rocky Gerung Dicap Perusak Bangsa oleh Anak Buah Hercules

Minggu, 19 Mei 2024 | 02:41

Deal dengan Kanada

Minggu, 19 Mei 2024 | 02:24

Kemenag: Kuota Haji 2024 Terbanyak Sepanjang Sejarah

Minggu, 19 Mei 2024 | 02:04

Zulhas Dorong Penguatan Sistem Perdagangan Multilateral di Forum APEC

Minggu, 19 Mei 2024 | 01:40

DPR: Kalau Saya Jadi Nadiem, Saya Sudah Mengundurkan Diri

Minggu, 19 Mei 2024 | 01:20

2 Kapal dan 3 Helikopter Polairud Siap Amankan KTT WWF

Minggu, 19 Mei 2024 | 00:59

Selengkapnya