Berita

Ilustrasi PDIP/Net

Nusantara

PDIP Resmi Usung 2 Cawabup Cirebon

SENIN, 05 OKTOBER 2020 | 04:47 WIB | LAPORAN: ANGGA ULUNG TRANGGANA

Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Cirebon mengumumkan secara resmi nama-nama Calon Wakil Bupati Kabupaten Cirebon pasca DPRD setempat membentuk Panitia Pemilihan (Panlih).

Pengumuman nama-nama calon Wabup tersebut dilakukan langsung oleh Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Cirebon, Imron di kantor DPC, jalan Pangeran Cakrabuana, Kabupaten Cirebon, Minggu (4/10).

Imron, yang juga Bupati Kabupaten Cirebon itu mengatakan, dua nama yang diakuinya telah mendapatkan rekomendasi dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDI Perjuangan yakni Wahyu Tjiptaningsih dan Cunadi.

"Rekom untuk wakil sudah turun. Setelah saya baca sepertinya rekom sudah lama, tapi oleh DPD tidak langsung diberikan. Mungkin menunggu Panlih ditentukan," ungkap Imron seperti diberitakan Kantor Berita RMOLJabar.

Sementara itu, saat dikonfirmasi, Wahyu Tjiptaningsih mengatakan, dirinya menyampaikan terimakasih dengan turunnya rekomendasi sebagai Calon Wakil Bupati tersebut.

Istri mantan Bupati Cirebon, Sunjaya Purwadisastra itu juga mengaku siap untuk menjalankan amanat tersebut dengan sebaik mungkin serta akan selalu menjaga nama baik partai.

"Saya mengucapkan terima kasih kepada PDI Perjuangan dengan turunnya rekomendasi tersebut. Saya juga akan berusaha untuk menjaga nama baik partai," katanya.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Pendapatan Garuda Indonesia Melonjak 18 Persen di Kuartal I 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:41

Sidang Pendahuluan di PTUN, Tim Hukum PDIP: Pelantikan Prabowo-Gibran Bisa Ditunda

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:35

Tak Tahan Melihat Penderitaan Gaza, Kolombia Putus Hubungan Diplomatik dengan Israel

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:34

Pakar Indonesia dan Australia Bahas Dekarbonisasi

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:29

Soal Usulan Kewarganegaraan Ganda, DPR Dorong Revisi UU 12 Tahun 2006

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:25

Momen Hardiknas, Pertamina Siap Hadir di 15 Kampus untuk Hadapi Trilemma Energy

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:24

Prabowo-Gibran Diminta Lanjutkan Merdeka Belajar Gagasan Nadiem

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:16

Kebijakan Merdeka Belajar Harus Diterapkan dengan Baik di Jakarta

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:06

Redmi 13 Disertifikasi SDPPI, Spesifikasi Mirip Poco M6 4G

Kamis, 02 Mei 2024 | 10:59

Prajurit TNI dan Polisi Diserukan Taat Hukum

Kamis, 02 Mei 2024 | 10:58

Selengkapnya