Berita

Analis sosial budaya Universitas Negeri Jakarta (UNJ), Ubedilah Badrun/RMOL

Politik

Hampir Semua Partai Di Indonesia Saat Ini Hasil Reinkarnasi Partai Yang Dibubarkan Orde Lama

SENIN, 28 SEPTEMBER 2020 | 08:51 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Hampir semua partai politik (parpol) di Indonesia saat ini merupakan hasil metamorfosis atau reinkarnasi dari partai yang telah dibubarkan oleh rezim orde lama, termasuk PKI.

Begitu yang disampaikan oleh analis sosial budaya Universitas Negeri Jakarta (UNJ), Ubedilah Badrun. Menurut Ubedilah, PKI atau Partai Komunis Indonesia merupakan fakta sejarah dan bukan isu angin lalu.

"Sebagai fakta sejarah ia tidak mungkin hilang dalam ingatan publik. Apalagi pelajaran sejarah selalu diajarkan di sekolah-sekolah. Karena ia fakta sejarah dan memiliki ideologi, selalu ada kemungkinan mengalami metamorfosis atau reinkarnasi," ujar Ubedilah Badrun kepada Kantor Berita Politik RMOL, Senin (28/9).

Ubedilah melanjutkan, partai-partai politik yang dibubarkan rezim Orde Lama sesungguhnya tidak hanya PKI, tetapi juga ada partai lainnya. Di antaranya, Partai Masyumi, Partai Sosialis Indonesia (PSI), dan Partai Murba.

"Metamorfosis juga memungkinkan terjadi pada Masyumi, PSI, dan Partai Murba. Kalau tidak melalui proses metamorfosis mungkin partai-partai lama itu mengalami semacam reinkarnasi, karena proses berkembangnya gagasan partai partai lama ini masih tumbuh di Indonesia," jelas Ubedilah.

Bahkan, kata Ubedilah, hampir semua partai yang ada di Indonesia saat ini, jika ditelusuri, juga ada semacam metamorfosis ataupun reinkarnasi dari partai-partai lama tersebut.

"Pembagian klasik, ada partai berbasis agama dan partai abangan tampaknya masih mewarnai politik Indonesia hingga saat ini. Meskipun ada upaya modernisasi di tubuh partai yang mencoba secara serius keluar dari klasifikasi itu," jelas Ubedilah.

Dengan demikian, Ubedilah menilai bahwa yang diungkapkan oleh salah satu Presidium Koalisi Aksi Menyelamatkan Indonesia (KAMI), Gatot Nurmantyo soal PKI, merupakan analisis bahwa kemungkinan ada metamorfosis atau reinkarnasi partai lama yang telah dibubarkan.

"Karena ada hukum alam metamorfosis dan semacam reinkarnasi. Ada semacam geneologis partai politik di Indonesia dari masa lalu hingga saat ini," tambahnya.

"Perspektif lain yang mengatakan bahwa itu bisa sebagai upaya Gatot Nurmantyo untuk mencari simpati politik juga ada benarnya, sebab di dalam politik kemungkinan itu selalu ada," pungkas Ubedilah.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Jangan Tertipu Tawaran Berangkat dengan Visa Non Haji!

Senin, 06 Mei 2024 | 05:37

Samani-Belinda Optimis Menang di Pilkada Kudus

Senin, 06 Mei 2024 | 05:21

PKB Kota Probolinggo cuma Buka Pendaftaran Wawalkot

Senin, 06 Mei 2024 | 05:17

Golkar-PDIP Buka Peluang Koalisi di Pilgub Jabar

Senin, 06 Mei 2024 | 04:34

Heboh Polisi Razia Kosmetik Siswi SMP, Ini Klarifikasinya

Senin, 06 Mei 2024 | 04:30

Sebagian Wilayah Jakarta Diperkirakan Hujan Ringan

Senin, 06 Mei 2024 | 03:33

Melly Goeslaw Tetarik Maju Pilwalkot Bandung

Senin, 06 Mei 2024 | 03:30

Mayat Perempuan Tersangkut di Bebatuan Sungai Air Manna

Senin, 06 Mei 2024 | 03:04

2 Remaja Resmi Tersangka Tawuran Maut di Bandar Lampung

Senin, 06 Mei 2024 | 02:55

Aspirasi Tak Diakomodir, Relawan Prabowo Jangan Ngambek

Senin, 06 Mei 2024 | 02:14

Selengkapnya