Berita

Bobby Nasution dan Aulia Rachman fokus dalam menjaga protokol kesehatan selama kampanye Pilkada Medan 2020/RMOLSumut

Politik

Santai Tanggapi Nomor Urut, Bobby Nasution Lebih Fokus Soal Menjaga Protokol Kesehatan

JUMAT, 25 SEPTEMBER 2020 | 13:06 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Medan, Muhammad Bobby Afif Nasution-H Aulia Rachman, lebih menekankan menjaga protokol kesehatan (prokes) dalam masa kampanye Pilkada Kota Medan 2020.

Hal ini dikatakan Bobby seusai Rapat Pleno Terbuka Pencabutan Nomor Urut Pilkada Kota Medan, di Hotel Santika Dyandra, Medan, Kamis (24/9).

“Pastinya jika memang harus ada pengumpulan massa, kita akan upayakan semaksimal mungkin, orang yang hadir sejumlah maksimum yang sudah ditetapkan penyelenggara. Selain itu, kita juga akan menerapkan protokol kesehatan seperti tetap memakai masker atau face shield saat pertemuan dan tetap sesering mungkin mencuci tangan,” beber Bobby.


Selain itu, Bobby menjelaskan, dalam mencegah pengumpulan massa di saat kampanye, pihaknya akan mengoptimalkan sistem digital dalam konsep kampanyenya bersama Aulia Rachman di Pilkada Medan 2020 ini.

“Yang pastinya kita berharap kampanye Aman dan seusai kampanye menjadi Berkah,” terangnya, dikutip Kantor Berita RMOLSumut.

Untuk itu, Bobby menegaskan kalau pihaknya berpikir lebih santai tentang nomor urut yang didapat. Karena menurutnya, nomor urut itu hanya sebagai simbol dari ketentuan kontestasi Pilkada Medan 2020.

Ketika disinggung tentang banyaknya kelompok masyakarat yang menolak pilkada digelar selama pandemi Covid-19 ini, Bobby mengatakan pihaknya dalam hal ini hanya kontestan. Semua keputusan ada di tangan KPU.

“Kalau kembali ditunda kita terima. Kalau memang diselenggarakan, kita siap,” tutupnya.

Diketahui, sejauh ini Komisi II DPR RI sudah memutuskan untuk tetap menggelar Pilkada dengan mengedepankan protokol kesehatan.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

BSI Tutup 2025 dengan Syukur dan Spirit Kemanusiaan

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:11

KUHP Baru Hambat Penuntasan Pelanggaran HAM Berat

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:10

TNI AL Gercep Selamatkan Awak Speedboat Tenggelam di Perairan Karimun

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:58

BNPB Laporkan 1.050 Huntara Selesai Dibangun di Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:55

Indonesia Menjadi Presiden HAM PBB: Internasionalisme Indonesia 2.O

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:51

Prabowo Ungkap Minat Swasta Manfaatkan Endapan Lumpur Bencana Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:46

YLBHI: Pasal-pasal di KUHP Baru Ancam Kebebasan Berpendapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:39

Satgas Pemulihan Bencana Harus Hadir di Lapangan Bukan Sekadar Ruang Rapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:19

Saatnya Indonesia Mengubah Cara Mengelola Bencana

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Purbaya Klaim Ekonomi Membaik, Tak Ada Lagi Demo di Jalan

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Selengkapnya