Berita

Presiden Joko Widodo saat menyampaikan pidato di Sidang Majelis Umum PBB ke-75/Net

Dunia

Jokowi: Indonesia Tak Akan Meninggalkan Satu Negara Mana Pun

RABU, 23 SEPTEMBER 2020 | 08:36 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Komitmen Indonesia untuk mewujudkan perdamaian dunia sesuai dengan Pancasila dan Pembukaan UUD 1945 terus dipegang erat.

Hal tersebut yang ditekankan oleh Presiden Joko Widodo saat menyampaikan pidato perdananya di Sidang Majelis Umum PBB ke-75 pada Rabu pagi (23/9) waktu Jakarta dan Selasa malam (22/9) waktu New York.

"Tahun ini Indonesia juga merayakan kemerdekaan yang ke-75 tahun dan sudah menjadi tekad kami, Indonesia terus berkontribusi bagi perdamaian dunia sesuai amanat konstitusi," ujar Jokowi.


Jokowi mengurai, Indonesia akan terus memainkan peran sebagai mediator, menjembatani negara-negara untuk mencapai perdamaian, dan menjadi bagian dari solusi.

"Secara konsisten komitmen ini terus dijalankan Indonesia, termasuk saat Indonesia duduk dalam Dewan Keamanan PBB," sambungnya.

Komitmen Indonesia untuk mendukung perdamaian dunia melalui kerja sama, kata Jokowi, tidak akan meninggalkan satu negara mana pun.

"Spirit kerja sama akan selalu dikedepankan indonesia, spirit yang menguntungkan semua pihak, tanpa meninggalkan satu negara mana pun. No one, no country, should be left behind," tekannya.

Jokowi sendiri menyampaikan pidatonya secara virtual dan dapat disaksikan melalui siaran langsung dari akun YouTube Sekretariat Presiden maupun United Nations.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Modal Asing Keluar Rp7,71 Triliun, BI Catat Tekanan di SBN pada Pertengahan Januari 2026

Jumat, 16 Januari 2026 | 08:05

Dolar AS Menguat ke Level Tertinggi Enam Pekan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:56

Kejauhan Mengaitkan Isu Ijazah Jokowi dengan SBY–AHY

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:48

RUU Perampasan Aset Jangan Jadi Alat Menyandera Lawan Politik

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:40

Jenazah 32 Tentara Kuba Korban Serangan AS di Venezuela Dipulangkan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:33

Bursa Eropa: Efek Demam AI Sektor Teknologi Capai Level Tertinggi

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:16

Emas Tak Lagi Memanas, Tertekan Data Tenaga Kerja AS dan Sikap Moderat Trump

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:06

Wajah Ideal Desa 2045

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:50

TPU Tegal Alur Tak Tersangkut Lahan Bersengketa

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:23

Kemenkes Siapkan Rp1,2 Triliun untuk Robotik Medis

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:04

Selengkapnya