Berita

Richard Genel/Net

Dunia

Prioritas Trump, Wujudkan Perjanjian Washington Untuk Serbia- Kosovo

SENIN, 21 SEPTEMBER 2020 | 15:30 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Utusan khusus Presiden AS untuk perundingan antara Serbia dan Kosovo, Richard Grenel, menyatakan bahwa pelaksanaan kesepakatan Washington antara kedua belah pihak merupakan prioritas utama pemerintahan Amerika saat ini.

"Pelaksanaan perjanjian Kosovo-Serbia adalah prioritas pertama pemerintahan (Presiden AS Donald) Trump," ujarmya seraya menyampaikan akan ada pertemuan pada pekan ini antara dua negara, seperti dilaporkan media Beta, Senin (21/9).

"Sampai jumpa di Pristina dan Beograd minggu ini," tulis Grenel dalam akun Twitter, Senin (21/9), sambil me-retweet cuitan  duta besar Kosovo untuk AS, Vlora Citak, yang menuliskan pernyataan dari American Financial Corporation for International Development (DFC),  yang mengumumkan kedatangan delegasi pemerintah AS ke Pristina dan Beograd.

DFC mengumumkan bahwa delegasi pemerintah Amerika yang dipimpin oleh direktur eksekutif bank pembangunan yaitu Adam Boler, akan mengunjungi Yunani, Kosovo, Serbia dan Israel dalam lima hari ke depan, guna meningkatkan kerja sama ekonomi dan pembangunan.

Grenel akan menjadi bagian dari delegasi yang datang untuk mengimplementasikan kesepakatan Washington antara para pemimpin Serbia dan Kosovo tentang normalisasi hubungan ekonomi.

Sebelumnya, para pemimpin Serbia dan Kosovo menandatangani masing-masing salinan dokumen yang disebut "Normalisasi Ekonomi" pada tanggal 4 September di Gedung Putih, yang hanya berbeda pada poin terakhir dari 16 poin.

Salah satu poinnya menyatakan bahwa Kosovo dan Serbia akan bekerjasama dengan DFC dan Bank Ekspor-Impor (EXIM) Amerika Serikat tentang nota kesepahaman untuk realisasi Jalan Raya Perdamaian, hubungan kereta api antara Pristina dan Merdar, hubungan kereta api antara Nis dan Pristina, dan pemberian pembiayaan pinjaman.

Dalam pengumuman hari ini, DFC menyatakan bahwa dalam kunjungan tersebut, pihaknya akan "meletakkan dasar-dasar untuk pembukaan kantor di Beograd guna memfasilitasi pelaksanaan proyek-proyek yang akan mendukung pertumbuhan ekonomi di wilayah tersebut."

Populer

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Sekda Jabar akan Tindak Pelaku Pungli di Masjid Raya Al Jabbar

Rabu, 17 April 2024 | 03:41

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

Diungkap Pj Gubernur, Persoalan di Masjid Al Jabbar Bukan cuma Pungli

Jumat, 19 April 2024 | 05:01

Bey Machmudin: Prioritas Penjabat Adalah Kepentingan Rakyat

Sabtu, 20 April 2024 | 19:53

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

UPDATE

Tidak Balas Dendam, Maroko Sambut Hangat Tim USM Alger di Oujda

Sabtu, 27 April 2024 | 21:50

Move On Pilpres, PDIP Siap Hadapi Pilkada 2024

Sabtu, 27 April 2024 | 21:50

Absen di Acara Halal Bihalal PKS, Pengamat: Sinyal Prabowo Menolak

Sabtu, 27 April 2024 | 21:20

22 Pesawat Tempur dan Drone China Kepung Taiwan Selama Tiga Jam

Sabtu, 27 April 2024 | 21:14

Rusia Kembali Hantam Fasilitas Energi Ukraina

Sabtu, 27 April 2024 | 21:08

TETO Kecam China Usai Ubah Perubahan Rute Penerbangan Sepihak

Sabtu, 27 April 2024 | 20:24

EV Journey Experience Jakarta-Mandalika Melaju Tanpa Hambatan

Sabtu, 27 April 2024 | 20:18

Hubungan PKS dan Prabowo-Gibran, Ini Kata Surya Paloh

Sabtu, 27 April 2024 | 20:18

Gebyar Budaya Bolone Mase Tegal Raya, Wujud Syukur Kemenangan Prabowo-Gibran

Sabtu, 27 April 2024 | 19:28

Menuju Pilkada 2024, Sekjen PDIP Minta Kader Waspadai Pengkhianat

Sabtu, 27 April 2024 | 19:11

Selengkapnya