Berita

Sekda Saefullah/Net

Nusantara

Esti Arimi: Pengabdian Sekda Saefullah Pada Jakarta Akan Selalu Dikenang

RABU, 16 SEPTEMBER 2020 | 14:44 WIB | LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO

Duka mendalam disampaikan anggota Komisi C DPRD DKI Jakarta, Esti Arimi Putri atas wafatnya Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta, Saefullah pada siang ini, Rabu (16/9).

"Bela sungkawa yang sangat mendalam kita, Jakarta kehilangan abdi negara. Pengabdian beliau kepada DKI Jakarta akan selalu kami kenang. Beliau orang baik, semoga husnul khotimah, amin," kata Esti Arimi Putri kepada wartawan, Rabu (16/9).

Di mata politisi Partai Gerindra itu, sosok Saefullah merupakan pribadi yang disiplin dalam menjalankan tugas-tugas di DKI Jakarta. Sekda yang dipertahankan oleh lima gubernur itu juga merupakan pribadi yang sederhana.

"Beliau sosok yang sangat disiplin dan patut dicontoh. Beliau setiap pagi jam 06.30 pasti sudah ada di kantor," tuturnya.

Lebih lanjut, Esti Arimi mengajak masyarakat untuk patuh pada protokol kesehatan untuk menekan sebaran wabah corona. Dia mengingatkan bahwa ancaman Covid-19 cukup nyata dan jangan dianggap sepele oleh masyarakat.

“Saya mohon dengan sangat untuk warga DKI Jakarta jaga diri. Ingat 3 M, memakai masker, mencuci tangan, dan menjaga Jarak," ujarnya.

Sekda Saefullah meninggal dunia di Rumah Sakit Pusat Angkatan Daerah (RSPAD) Gatot Subroto pukul 12.55 .

Kabar ini meninggalnya Sekda Saefullah ini dibenarkan oleh Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) DKI Chaidir saat dikonfirmasi.

"Iya benar (Sekda Saefullah meninggal),” ujarnya.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Bey Machmudin: Prioritas Penjabat Adalah Kepentingan Rakyat

Sabtu, 20 April 2024 | 19:53

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Timnas Amin Siang Ini Dibubarkan

Selasa, 30 April 2024 | 09:59

Perbuatan Nurul Ghufron Dinilai Tidak Melanggar Etik

Selasa, 30 April 2024 | 09:57

Parpol Ramai-ramai Gabung Koalisi Prabowo Jadi Alarm Matinya Oposisi

Selasa, 30 April 2024 | 09:55

PKS Oposisi atau Koalisi Tunggu Keputusan Majelis Syuro

Selasa, 30 April 2024 | 09:46

Anggaran Sudah Disetujui, DPRD DKI Tunggu Realisasi RDF Skala Perkotaan

Selasa, 30 April 2024 | 09:36

Beli Sabu, Oknum Polisi Tulungagung Ditangkap

Selasa, 30 April 2024 | 09:31

MPR akan Bangun Komunikasi Politik dengan Jokowi hingga Hamzah Haz Jelang Transisi

Selasa, 30 April 2024 | 09:27

Jakarta Hari Ini Cenderung Cerah Berawan

Selasa, 30 April 2024 | 09:19

Perahu Rombongan Kader PMII Terbalik, Satu Meninggal

Selasa, 30 April 2024 | 09:06

2 Mei, Penentu Lolos Tidaknya Garuda Muda ke Olimpiade Paris

Selasa, 30 April 2024 | 08:48

Selengkapnya