Berita

Kepala Sekretaris Kabinet Jepang, Yoshihide Suga/Net

Dunia

Resmi Nyalon, Yoshihide Suga Bertarung Sengit Dengan Shigeru Ishiba Untuk Gantikan Shinzo Abe

RABU, 02 SEPTEMBER 2020 | 17:17 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Kepala Sekretaris Kabinet Jepang, Yoshihide Suga secara resmi mencalonkan diri untuk memimpin Partai Demokrat Liberal (LDP) yang akan membawanya menggantikan posisi Shinzo Abe sebagai perdana menteri.

Dalam sebua pengarahan pada Rabu (2/9), Suga mengatakan pencalonannya dilakukan untuk menghindari kekosongan politik Jepang di tengah gejolak ekonomi akibat pandemik Covid-19.

"Saya memutuskan untuk mencalonkan diri dalam perlombaan kepemimpinan LDP setelah beberapa pemikiran mendalam tentang apa yang dapat saya lakukan sebagai politisi dan angota pemerintahan Abe," ujarnya seperti dikutip Reuters.

Lebih lanjut, Suga mengatakan, ia akan mempertahankan dan mendorong kebijakan stimulus "Abenomics" yang telah diberlakukan oleh Perdana Menteri Shinzo Abe jika ia terpilih.

Selain itu, ia juga akan mempertahankan hubungan yang telah terjalin antara pemerintah dengan Bank of Japan di bawah pemerintahan Abe.

Suga digadang-gadang sebagai calon terkuat yang dapat menggantikan Abe. Jika ia terpilih menjadi pemimpin LDP, maka ia akan mengambil alih posisi perdana menteri mengingat mayoritas partai di majelis rendah parlemen.

NHK menyebut, Suga sudah mendapatkan dukungan lima dari tujuh faksi LDP.

Meski begitu, jalan yang akan dihadapi oleh Suga tidaklah mulus. Ia memiliki pesaing berat yang merupakan mantan Menteri Pertahanan Shigeru Ishiba dan mantan Menteri Luar Negeri Fumio Kishida.

Pada Selasa (1/9), LDP mengumumkan akan mengadakan pemungutan suara pada 14 September. Di mana hanya anggota parlemen dan tiga suara dari masing-masing prefektur yang akan berpartisipasi.

Ishiba sendiri berdasarkan sejumlah survei menempati posisi pertama untuk dukungan publik. Dalam beberapa hari terakhir, ia juga telah muncul di beberapa program televisi yang kerap mengkritik pemerintahan Abe.

Sementara itu, Abe diketahui mengundurkan diri pada Jumat (28/8) karena kondisi kesehatannya yang memburuk. Sebelumnya, Abe dilaporkan sudah beberapa kali menjalani perawatan di rumah sakit.

Populer

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Sekda Jabar akan Tindak Pelaku Pungli di Masjid Raya Al Jabbar

Rabu, 17 April 2024 | 03:41

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

Diungkap Pj Gubernur, Persoalan di Masjid Al Jabbar Bukan cuma Pungli

Jumat, 19 April 2024 | 05:01

Bey Machmudin: Prioritas Penjabat Adalah Kepentingan Rakyat

Sabtu, 20 April 2024 | 19:53

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

UPDATE

Tidak Balas Dendam, Maroko Sambut Hangat Tim USM Alger di Oujda

Sabtu, 27 April 2024 | 21:50

Move On Pilpres, PDIP Siap Hadapi Pilkada 2024

Sabtu, 27 April 2024 | 21:50

Absen di Acara Halal Bihalal PKS, Pengamat: Sinyal Prabowo Menolak

Sabtu, 27 April 2024 | 21:20

22 Pesawat Tempur dan Drone China Kepung Taiwan Selama Tiga Jam

Sabtu, 27 April 2024 | 21:14

Rusia Kembali Hantam Fasilitas Energi Ukraina

Sabtu, 27 April 2024 | 21:08

TETO Kecam China Usai Ubah Perubahan Rute Penerbangan Sepihak

Sabtu, 27 April 2024 | 20:24

EV Journey Experience Jakarta-Mandalika Melaju Tanpa Hambatan

Sabtu, 27 April 2024 | 20:18

Hubungan PKS dan Prabowo-Gibran, Ini Kata Surya Paloh

Sabtu, 27 April 2024 | 20:18

Gebyar Budaya Bolone Mase Tegal Raya, Wujud Syukur Kemenangan Prabowo-Gibran

Sabtu, 27 April 2024 | 19:28

Menuju Pilkada 2024, Sekjen PDIP Minta Kader Waspadai Pengkhianat

Sabtu, 27 April 2024 | 19:11

Selengkapnya