Berita

Ilustrasi/Net

Dunia

Terbukti Bantu Danai Teroris PKK Warga Turki Dijatuhi Kurungan Penjara Oleh Pengadilan Jerman

RABU, 19 AGUSTUS 2020 | 10:58 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Seorang warga negara Turki anggota teroris PKK dinyatakan bersalah dan dijatuhi hukuman kurungan penjara selama 2,6 tahun oleh pengadilan Jerman pada Selasa (18/8).

Badan Pers Jerman (dpa) hari Selasa melaporkan bahwa pengadilan regional Koblenz menghukum pria berusia 60 tersebut, dengan tuduhan 'keanggotaan dalam organisasi teroris asing'.

Jaksa menuduh terdakwa yang tinggal di Jerman telah mengorganisir kampanye propaganda dan meminta sumbangan untuk mendanai kelompok teroris PKK, seperti dikutip dari Daily Sabah, Selasa (18/8).

Sudah 36 tahun sejak kelompok teroris PKK melancarkan kampanye pembunuhannya. Sabtu lalu mereka menandai peringatan perang berdarahnya melawan pasukan keamanan Turki, politisi dan warga sipil di seluruh Turki, tanpa sedikit pun memperhatikan keselamatan wanita, anak-anak atau orang tua.

Bersama dengan ribuan korban jiwa, kampanye bersenjata kelompok teror tersebut telah meninggalkan jejak kehidupan yang hancur dan kenangan menyakitkan yang masih terlalu jelas dalam ingatan para korban.

Dalam kampanye terornya selama beberapa dekade melawan Turki, PKK yang terdaftar sebagai organisasi teroris oleh Turki, AS, dan Uni Eropa  bertanggung jawab atas kematian hampir 40.000 orang, termasuk wanita dan anak-anak.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

UPDATE

Pengukuhan Petugas Haji

Sabtu, 04 Mei 2024 | 04:04

Chili Siap Jadi Mitra Ekonomi Strategis Indonesia di Amerika Selatan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 04:02

Basri Baco: Sekolah Gratis Bisa Jadi Kado Indah Heru Budi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:42

Pemprov DKI Tak Ingin Polusi Udara Buruk 2023 Terulang

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:24

Catat, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan 9-10 Mei

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:22

BMKG Prediksi Juni Puncak Musim Kemarau di Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:27

Patuhi Telegram Kabareskrim, Rio Reifan Tak akan Direhabilitasi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:05

Airlangga dan Menteri Ekonomi Jepang Sepakat Jalankan 3 Proyek Prioritas Transisi Energi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:00

Zaki Tolak Bocorkan soal Koalisi Pilkada Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 01:35

Bertemu Wakil PM Belanda, Airlangga Bicara soal Kerja Sama Giant Sea Wall

Sabtu, 04 Mei 2024 | 01:22

Selengkapnya