Berita

Kasad Jenderal Andika Perkasa/Net

Pertahanan

KSAD Arahkan Perwira Secapa AD Negatif Covid-19 Untuk Donorkan Plasma Darah

SELASA, 04 AGUSTUS 2020 | 23:14 WIB | LAPORAN: IDHAM ANHARI

Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Andika Perkasa mengarahkan para Perwira Secapa-AD yang telah dinyatakan negatif Covid-19 secara sukarela dan tanpa paksaan untuk melakukan donor plasma darah di RSPAD.
⁣
“Saat bapak KSAD menyampaikan bahwa kami dapat berbagi melalui donor plasma ini, kami semua sangat sukarela untuk melakukannya. Kami semua sangat termotivasi akan hal tersebut, dan berkeinginan kuat untuk berbagi pada masyarakat yang membutuhkan,” ujar siswa Secapa AD Letda Inf M. Sayfuddin kepada wartawan, Selasa (4/8).

Kasubinstal Patologi Klinik RSPAD, dr Martina Lily Yana Sp.PK menyampaikan, sebanyak 32 Perwira Secapa-AD tiba di RSPAD Gatot Soebroto, mengikuti protokol kesehatan dengan menggunakan masker serta menjaga jarak saat melakukan donor plasma darah.⁣
⁣
Proses pendonoran plasma darah ini menargetkan 32 pasien perhari, yang tadinya hanya dapat 6 pasien per harinya. Hal tersebut merupakan peningkatan target demi memenuhi kebutuhan RSPAD.⁣
⁣
“Bantuan alat yang diberikan oleh bapak KSAD untuk unit transfusi darah ini sangat membantu sekali, yang biasanya kita hanya mampu 6 orang pendonor saja, saat ini mampu perharinya untuk 32 pendonor,” ujar dr. Martina.⁣

Sebelumnya, Kepala Dinas Penerangan Angkatan Darat (Kadispenad) Brigjen Nefra Firdaus menyampaikan, untuk donor plasma darah gelombang pertama sudah dilakukan terhadap 32 perwira di RSPAD Gatot Soebroto, Selasa (3/8).

"Gelombang kesatu donor plasma darah untuk terapi plasma convalesence yang terdiri dari 32 perwira mantan Secapa AD telah dilakukan kemarin di RSPAD," katanya.

Untuk hari ini, menurut Nefra sedang berlangsung pemeriksaan untuk donor plasma darah gelombang kedua. "Gelombang kedua donor plasma darah hari ini dilakukan pemeriksaan bebas penyakit menular dan jumlah titer antibody yang cukup," tutupnya.

Populer

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Sekda Jabar akan Tindak Pelaku Pungli di Masjid Raya Al Jabbar

Rabu, 17 April 2024 | 03:41

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

Diungkap Pj Gubernur, Persoalan di Masjid Al Jabbar Bukan cuma Pungli

Jumat, 19 April 2024 | 05:01

Bey Machmudin: Prioritas Penjabat Adalah Kepentingan Rakyat

Sabtu, 20 April 2024 | 19:53

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

UPDATE

Tidak Balas Dendam, Maroko Sambut Hangat Tim USM Alger di Oujda

Sabtu, 27 April 2024 | 21:50

Move On Pilpres, PDIP Siap Hadapi Pilkada 2024

Sabtu, 27 April 2024 | 21:50

Absen di Acara Halal Bihalal PKS, Pengamat: Sinyal Prabowo Menolak

Sabtu, 27 April 2024 | 21:20

22 Pesawat Tempur dan Drone China Kepung Taiwan Selama Tiga Jam

Sabtu, 27 April 2024 | 21:14

Rusia Kembali Hantam Fasilitas Energi Ukraina

Sabtu, 27 April 2024 | 21:08

TETO Kecam China Usai Ubah Perubahan Rute Penerbangan Sepihak

Sabtu, 27 April 2024 | 20:24

EV Journey Experience Jakarta-Mandalika Melaju Tanpa Hambatan

Sabtu, 27 April 2024 | 20:18

Hubungan PKS dan Prabowo-Gibran, Ini Kata Surya Paloh

Sabtu, 27 April 2024 | 20:18

Gebyar Budaya Bolone Mase Tegal Raya, Wujud Syukur Kemenangan Prabowo-Gibran

Sabtu, 27 April 2024 | 19:28

Menuju Pilkada 2024, Sekjen PDIP Minta Kader Waspadai Pengkhianat

Sabtu, 27 April 2024 | 19:11

Selengkapnya