Berita

Ilustrasi ombak/net

Dunia

Badai Hanna Terjang Texas, Ciptakan Tornado Hingga Ombak Besar

MINGGU, 26 JULI 2020 | 09:44 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Badai Hanna menghantam Texas, menciptakan tornado di sepanjang garis pantai selatan pada Sabtu (25/7).

Pusat Badai Nasional Amerika Serikat (AS) mengungkap, status badai tropis Hanna meningkat menjadi badai pada Sabtu pagi. Ketika Hanna terletak sekitar 115 kilometer selatan Corpus Christi Texas, membawa angin berkecepatan 150 kilometer per jam.

Hujan deras dan banjir bandang terjadi dari sebagian pantai Texas hingga Port Mansfield ke Sargent. Peringatan gelombang ombak besar juga dikeluarkan.

Pada Sabtu sekitar pukul 5 sore, longsor pertama terjadi di Port Mansfield. Longsor kedua muncul tak lama di sebelah timur wilayah Kennedy.

Mengutip Sputnik, badai Hanna menjadi badai pertama tahun ini yang terjadi dalam Kategori 1.

Meski begitu, ramalan cuaca mengungkap, kondisi badai melemah pada Minggu (26/7). Namun Badan Meterologi Nasional setempat memperingkatkan warga untuk tetap berwaskapada.

Selain badai Hanna, badai Douglas saat ini juga siap menerjang Hawaii. Badai Douglas adalah badai terkuat dan saat ini sedang mendekati Hawaii.

Walaupun diperkirakan akan melemah, namun badai Douglas tetap akan menerjang dalam Kategori 1.

Dalam akun Twitter-nya, Presiden Donald Trump mengaku ikut memantau perkembangan dua badai berbahaya tersebut.

Terjangan badai di tengah pandemik Covid-19 menjadi tantangan tersendiri oleh banyak negara. AS sendiri sudah mencatatkan lebih dari 4,1 juta kasus Covid-19 dengan lebih dari 146 ribu kematian.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

UPDATE

Hadiri Halal Bihalal Ansor, Kapolda Jateng Tegaskan Punya Darah NU

Jumat, 03 Mei 2024 | 06:19

Bursa Bacalon Wali Kota Palembang Diramaikan Pengusaha Cantik

Jumat, 03 Mei 2024 | 06:04

KPU Medan Tunda Penetapan Calon Terpilih Pileg 2024

Jumat, 03 Mei 2024 | 05:50

Pensiunan PNS di Lubuklinggau Bingung Statusnya Berubah jadi Warga Negara Malaysia

Jumat, 03 Mei 2024 | 05:35

Partai KIM di Kota Bogor Kembali Rapatkan Barisan Jelang Pilkada

Jumat, 03 Mei 2024 | 05:17

PAN Jaring 17 Kandidat Bakal Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bengkulu

Jumat, 03 Mei 2024 | 04:58

Benny Raharjo Tegaskan Golkar Utamakan Kader untuk Pilkada Lamsel

Jumat, 03 Mei 2024 | 04:41

Pria di Aceh Nekat Langsir 300 Kg Ganja Demi Upah Rp50 Ribu

Jumat, 03 Mei 2024 | 04:21

Alasan Gerindra Pagar Alam Tak Buka Pendaftaran Bacawako

Jumat, 03 Mei 2024 | 03:57

KPU Tubaba Tegaskan Caleg Terpilih Tidak Dilantik Tanpa Serahkan LHKPN

Jumat, 03 Mei 2024 | 03:26

Selengkapnya