Berita

Bella Hadid/Net

Hiburan

Instagram Hapus Postingan Bella Hadid Tentang Palestina, Sang Model: Anda Tidak Bisa Hilangkan Sejarah Seseorang

KAMIS, 09 JULI 2020 | 11:25 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Supermodel keturunan Palestina-Belanda, Bella Hadid menuduh Instagram telah melakukan intimidasi kepada dirinya, setelah platform berbagi foto itu menghapus postingannya yang mengatakan bahwa ayahnya seorang kelahiran Palestina, dan ia bangga dengan hal itu.

Kejadian berawal saat Bella membagikan foto paspor ayahnya yang berasal dari Palestina.

Tidak lama kemudian, dia menerima pemberitahuan dari platform berbagi foto itu dan mengatakan bahwa kontennya bertentangan dengan pedoman komunitas Instagram.

Bella kemudian menggunggah ulang postingannya setelah mendapat notifikasi dari Instagram menyatakan kontennya harus dihapus.

Bella juga menandai Instagram dengan membalas pesan Instagram tersebut. Bella menyebut bahwa Instagram sudah melakukan perundungan dan menindas orang Palestina.

“Apakah kita tidak diizinkan menjadi orang Palestina di Instagram? Ini, bagi saya, adalah penindasan. Anda (Instagram) tidak dapat menghapus sejarah seseorang, dan menyuruhnya untuk bungkam, Instagram menghapus story saya hanya karena saya menulis 'Baba saya dan tempat kelahirannya di Palestina',” tulis Bella dalam unggahan Instagram Story miliknya.

Bella yang tak terima juga menantang pihak Instagram dengan mempertanyakan bagian mana dari unggahannya yang melanggar.

“@instagram pada bagian mana unggahan saya yang bangga dengan tempat kelahiran ayah saya di Palestina yang disebut sebagai intimidasi, pelecehan, gambar, atau ketelanjangan seksual?,” tulis Bella, seperti dikutip dari Middle East Eye, Rabu (8/7).

Unggahannya langsung mendapat respons dari para pengguna Instagram, termasuk 31,4 juta pengikutnya. Model bernama lengkap Isabella Khair Hadid ini dibanjiri komentar dukungan dari para netizen Instagram, bahkan Twitter.

Populer

Duit Sitaan Korupsi di Kejagung Tak Pernah Utuh Kembali ke Rakyat

Senin, 10 Maret 2025 | 12:58

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Usia Pensiun TNI Bakal Diperpanjang, Ketum PEPABRI: Kalau 58 Tahun Kan Masih Lucu-Lucunya

Senin, 10 Maret 2025 | 19:58

UPDATE

Budi Arie Setiadi Ketar-ketir Gegara Dugaan Korupsi PDNS

Sabtu, 15 Maret 2025 | 01:35

Dugaan Korupsi PDNS Kominfo Diusut

Sabtu, 15 Maret 2025 | 01:28

Kader Gerindra Ajak Warga Manfaatkan Mudik Gratis

Sabtu, 15 Maret 2025 | 01:10

Penerima Bansos Minimal 10 Tahun Ber-KTP Jakarta

Sabtu, 15 Maret 2025 | 00:43

Ini Perjalanan Kasus Korupsi Abdul Ghani Kasuba

Sabtu, 15 Maret 2025 | 00:23

Mantan Gubernur Malut Abdul Ghani Kasuba Meninggal Dunia

Sabtu, 15 Maret 2025 | 00:02

Menko Airlangga Luncurkan Program Belanja di Indonesia Aja

Jumat, 14 Maret 2025 | 23:43

Jokowi Bisa Bernasib Sama seperti Duterte

Jumat, 14 Maret 2025 | 23:27

Sosok Brigjen Eko Hadi, Reserse yang Dipercaya Jabat Dirtipid Narkoba Bareskrim

Jumat, 14 Maret 2025 | 23:01

Tak Ada Operasi Yustisi Pendatang di Jakarta Usai Lebaran

Jumat, 14 Maret 2025 | 23:00

Selengkapnya