Berita

Tokoh senior DR. Rizal Ramli/Net

Politik

Rizal Ramli Sindir Jokowi Yang Terlalu Bergantung Pada Partai, Bukan Aspirasi Rakyat

RABU, 08 JULI 2020 | 09:41 WIB | LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO

Koalisi gemuk yang dibangun Presiden Joko Widodo di periode kedua memimpin dikritisi tokoh senior DR. Rizal Ramli. Menurutnya, koalisi dengan merangkul hampir seluruh partai yang ada di parlemen tidak akan efektif.

Selain itu, Menko Perekonomian era Presiden Abdurrahman Wahid tersebut juga melihat bahwa Presiden Joko Widodo yang sebelumnya sesumbar sudah tidak memiliki beban, justru telalu menggantungkan diri pada kekuatan partai.

“Misjudgement, Presiden Joko Widodo sangat menggantungkan diri pada dukungan partai-partai,” terangnya dalam akun Twitter pribadi, Rabu (8/7).

Dia mengingatkan mantan walikota Solo itu untuk berhati-hati dengan langkah yang telah dipilih. Ini lantaran partai merupakan institusi yang mudah dikooptasi.

Sebab umumnya, kata Rizal Ramli, partai politik tidak memiliki ideologi yang kuat dan acapkali mengandalkan pramatisme mencari keuntungan. Mulai dari mengincar jabatan hingga proyek.

Selain itu, orang-orang di partai politik juga tidak sedikit yang tersandera dalam sebuah kasus hukum.

“Partai-partai paling gampang dikooptasi karena tidak punya ideologi, kecuali pragmatisme: jabatan, proyek dan banyak yang bermasalah hukum,” sambungnya.

Rizal Ramli menyarankan kepada Jokowi untuk mulai mengalihkan pandangan. Tidak lagi menggantungkan diri pada partai politik melainkan menjadi pemimpin hebat yang setia pada rakyat.

“Pemimpin hebat gantungkan diri pada aspirasi rakyat,” tekannya.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Bey Machmudin: Prioritas Penjabat Adalah Kepentingan Rakyat

Sabtu, 20 April 2024 | 19:53

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

SPS Aceh Dinobatkan sebagai SPS Provinsi Terbaik 2024

Rabu, 01 Mei 2024 | 05:53

Hari Ini Nasdem Muara Enim Buka Penjaringan Balon Bupati dan Wabup

Rabu, 01 Mei 2024 | 05:36

Prof Sugianto Janjikan Netralitas ASN pada Pilkada 2024 kalau Ditunjuk jadi Pj Bupati

Rabu, 01 Mei 2024 | 05:14

Teriakan "Ijeck Gubernur" Menggema di Syukuran Kosgoro 1957 Sumut

Rabu, 01 Mei 2024 | 04:58

Dihiasi 2 Penalti, Bayern Vs Madrid Berakhir 2-2

Rabu, 01 Mei 2024 | 04:46

Dai Kondang Ustaz Das'ad Latif Masuk Daftar Kandidat Nasdem untuk Pilwalkot Makassar

Rabu, 01 Mei 2024 | 04:22

Jelang Pilkada, Pj Gubernur Jabar Minta Seluruh ASN Jaga Netralitas

Rabu, 01 Mei 2024 | 03:58

Ekonomi Pakistan Semakin Buruk

Rabu, 01 Mei 2024 | 03:37

Kader PKB Daftar sebagai Bacabup Aceh Besar lewat Demokrat

Rabu, 01 Mei 2024 | 03:29

Ngaku Punya Program Palembang Bebas Banjir, Firmansyah Hadi Daftar di PDIP

Rabu, 01 Mei 2024 | 02:31

Selengkapnya