Berita

Ketua Umum FPI, Ahmad Sobri Lubis di atas panggung dalam aksi ganyang komunis/RMOL

Politik

Teriakan FPI Ganyang Komunis Disambut Gema Takbir Massa

MINGGU, 05 JULI 2020 | 16:50 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Massa yang tergabung dalam Aliansi Nasional Anti Komunis (ANAK) NKRI menggelar 'Apel Siaga Ganyang Komunis' di Lapangan Ahmad Yani, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan pada Minggu (5/7).

ANAK NKRI merupakan gabungan dari berbagai organisasi masyarakat (ormas) Islam dan ormas lain, seperti Front Pembela Islam (FPI), Persaudaraan Alumni 212 (PA212) dan lain sebagainya.

Ketua Umum Front Pembela Islam (FPI), Ahmad Sobri Lubis yang turut hadir menyatakan, keikutsertaan FPI dalam rangka kecintaan terhadap Pancasila sebagai dasar dan ideologi bangsa Indonesia.

"Kalau ada lembaga baik itu partai maupun ormas yang ingin mengubah Pancasila menjadi Trisila dan Ekasila yang mereka inginkan, segera ditegakkan hukum, bubarkan," tegas Sobri yang disambut teriakan takbir dari massa yang hadir.

Sobri mengungkapkan, sejak awal sejarah bangsa Indonesia, memang sudah ada embrio-embrio yang merusak pemikiran dan keberagaman, yaitu paham-paham anti-Pancasila seperti komunis.

Maka itu, menurutnya sudah menjadi tugas seluruh ummat Islam Indonesia turut menjaga agar ideologi tidak digeser ke komunis.

"Untuk membela negara dan agama saat ini tidak ada kata mundur. Kita akan bangga sebagaimana orangtua kita dulu mengganyang komunis. Maka kita siap mengganyang mereka," tegas Sobri Lubis.

"Kuatkan barisan, segala fitnah bertebaran mungkin akan ada di depan. Siap berjihad? Takbir," tutupnya dengan kembali disambut takbir dari massa.

Populer

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Daftar Bakal Calon Gubernur, Barry Simorangkir Bicara Smart City dan Kesehatan Untuk Sumut

Selasa, 07 Mei 2024 | 22:04

Acara Lulus-Lulusan Pakai Atribut Bintang Kejora, Polisi Turun ke SMUN 2 Dogiyai

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:57

Konflik Kepentingan, Klub Presiden Sulit Diwujudkan

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:41

Lantamal VI Kirim Bantuan Kemanusiaan Untuk Korban Banjir dan Longsor di Luwu

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:33

Ketua MPR: Ditjen Bea Cukai, Perbaiki Kinerja dan Minimalkan Celah Pelanggaran!

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:33

Anies: Yang Tidak Mendapatkan Amanah Berada di Luar Kabinet, Pakem Saya

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:25

Ide Presidential Club Karena Prabowo Ingin Serap Pengalaman Presiden Terdahulu

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:17

Ma’ruf Amin: Presidential Club Ide Bagus

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:09

Matangkan Persiapan Pilkada, Golkar Gelar Rakor Bacakada se-Sumut

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:04

Dua Kapal Patroli Baru Buatan Dalam Negeri Perkuat TNI AL, Ini Spesifikasinya

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:00

Selengkapnya