Berita

Wakil Walikota Bekasi, Tri Adhianto/RMOL

Nusantara

800 Masjid Di Kota Bekasi Akan Gelar Sholat Idul Fitri

JUMAT, 22 MEI 2020 | 19:52 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi mempersilahkan 800 Masjid di Kota Bekasi untuk melaksanakan Sholat Idul Fitri 1 Syawal 1441 Hijriah pada Minggu lusa (24/5).

Wakil Walikota Bekasi, Tri Adhianto mengatakan 800 Masjid dari 41 Kelurahan yang dinyatakan sebagai wilayah zona hijau dari Covid-19 akan melakukan Sholat Idul Fitri.

"Jadi kalau masjid yang kemarin itu kita data itu dikisaran sampai 800 Masjid dan tempat ibadah yang akan digunakan (Sholat Idul Fitri)," ucap Tri Adhianto kepada wartawan di Mako Jaling, Bekasi Timur, Kota Bekasi, Jawa Barat, Jumat (22/5).

Tri Adhianto melanjutkan, pelaksanaan Sholat Idul Fitri nantinya harus mengikuti Protokol kesehatan Covid-19. Yakni jamaah yang akan mengikuti Sholat Idul Fitri di Masjid tersebut harus warga sekitar Masjid. Sehingga, orang yang berasal dari wilayah tersebut tidak diperbolehkan untuk mengikuti Sholat.

Selain itu, jamaah Sholat diwajibkan menggunakan masker, menjaga jarak saat Sholat dan tidak diperkenankan untuk bersalaman.

"Dan kemudian jangan berangkat untuk melakukan halal bihalal, karena apa? nanti akan sulit untuk mentrackingnya kalau ditemukan warga masyarakat yang memang positif," jelas Tri.

Selain itu kata Tri, Pemkot Bekasi telah memerintahkan jajaran di setiap Kecamatan untuk mengerahkan ASN maupun non-ASN untuk melakukan pemantauan pelaksanaan Sholat Idul Fitri.

Bahkan, Pemkot Bekasi akan mengerahkan tim kesehatan untuk melakukan pengecekan rapid test secara acak terhadap empat jamaah Sholat.

"Hari ini hampir 240 ribu masker kita lepas, hand sanitizer kita serahkan ke masjid-masjid atau tempat-tempat yang akan dijadikan tempat ibadah, kemudian kita yakinkan kecamatan untuk membuat tim untuk melakukan pengawasan sehingga memang diharapkan adalah orang yang sholat adalah memang orang yang skupnya tingkat RW dipastikan bahwa orang yang datang adalah lingkungan kita," jelas Tri.

41 dari 56 Kelurahan di Kota Bekasi yang dinyatakan sebagai wilayah zona hijau dari Covid-19 diantaranya, Kelurahan Teluk Pucung, Harapan Jaya, Marga Mulya, Kaliabang Tengah, Kota Baru, Bintara, Duren Jaya, Bekasi Jaya, Aren Jaya, Pekayon Jaya, Kayuringin Jaya, Jakasetia, Jaka Mulya, Marga Jaya.

Selanjutnya Kelurahan Cimuning, Pedurenan, Medan Satria, Kali Baru, Harapan Mulya, Jati Karya, Jati Rangga, Jatiranggon, Jati Sampurna, Bojong Menteng, Rawalumbu, Sepanjang Jaya, Jatimakmur, Jaticempaka, Jati Bening, Jati Bening Baru, Ciketing Udik, Cikiwul, Sumur Batu, Jatimekar, Jatirasa, Jatisari, Jatikramat, Jati Warna, Jati Rahayu, Jati Murni dan Jati Melati.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Prabowo-Gibran Perlu Buat Kabinet Zaken

Jumat, 03 Mei 2024 | 18:00

Dahnil Jamin Pemerintahan Prabowo Jaga Kebebasan Pers

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:57

Dibantu China, Pakistan Sukses Luncurkan Misi Bulan Pertama

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:46

Prajurit Marinir Bersama Warga di Sebatik Gotong Royong Renovasi Gereja

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:36

Sakit Hati Usai Berkencan Jadi Motif Pembunuhan Wanita Dalam Koper

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:26

Pemerintah: Internet Garapan Elon Musk Menjangkau Titik Buta

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:26

Bamsoet Minta Pemerintah Transparan Soal Vaksin AstraZeneca

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:16

DPR Imbau Masyarakat Tak Tergiur Investasi Bunga Besar

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:06

Hakim MK Singgung Kekalahan Timnas U-23 dalam Sidang Sengketa Pileg

Jumat, 03 Mei 2024 | 16:53

Polisi Tangkap 2.100 Demonstran Pro-Palestina di Kampus-kampus AS

Jumat, 03 Mei 2024 | 16:19

Selengkapnya