Berita

Salamudin Daeng/Net

Politik

Sri Mulyani Sebut BI Banyak Uang, Salamudin Daeng: Apakah Bapak Jokowi Sudah Tahu?

RABU, 13 MEI 2020 | 02:22 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Menteri Keuangan Sri Mulyani tegas membantah kabar yang mengatakan pemerintah sedang mengarah pada kebangkrutan di tengah pandemik Covid-19.

Sri Mulyani memastikan, keuangan pemerintah masih aman dan memiliki anggaran yang cukup untuk menghadapi pandemik Corona atau COVID-19 maupun untuk menjalankan roda pemerintahan.

Disebutkannya, uang negara tersimpan dengan baik di Bank Indonesia.

“Saya sampaikan itu salah besar. Dana kita ada di mana sekarang? Kita punya di BI," ujar Sri Mulyani dalam rapat bersama KOmite IV DPD RI, Jumat (8/5).

Ekonom Salamudin Daeng menyatakan, kalau benar yang dikatakan Sri Mulyani bahwa BI punya banyak uang milik negara. Seharusnya, pemerintah tidak perlu menerbitkan Perppu 1/2020 yang baru saja disahkan menjadi UU oleh DPR RI.

"Kalau benar (BI banyak uang), maka Indonesia tidak akan terkena krisis keuangan karena Covid-19, Dengan demikian Perppu 1/2020 tidak diperlukan," ujar Salamudin dalam keterangannya, Selasa (12/5).

Sebagai badan usaha, Salamudin menyebutkan, bahwa BI juga bertugas mencari uang. Dari berbagai analisa, dia sebutkan bahwa BI dalam menjalankan usahanya setidaknya mendapat laba Rp 50 triliun.

"Berdasarkan analisis atas informasi dari sebuah sumber, pendapatan bersih Bank Indonesia setahun dapat mencapai kira-kira Rp 100 triliun. Separuh dari pendapatan tersebut digunakan untuk membiayai operasional BI. Dengan demikian BI bisa medapatkan pendapatan bersih sekitar Rp 50 triliun," jelasnya.

"Ini uang bukan cadangan devisa, atau dana bank yang ada di BI. Ini adalah pendapatan BI yang diperoleh dari hasil usahanya dibidang makro prudensial, spekulasi moneter," katanya menambahkan.

Dari analisa tersebut, dia mempertanyakan apakah Presiden Joko Widodo sudah mengetahui jumlah keuangan BI saat menerbitkan Perppu 1/2020.

"Jadi mantap nih? Masih banyak uang. Apakah Bapak Presiden Jokowi sudah tahu?" pungkanya.

Populer

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Dandim Pinrang Raih Juara 2 Lomba Karya Jurnalistik yang Digelar Mabesad

Selasa, 30 April 2024 | 18:43

UPDATE

Jelang Laga Play-off, Shin Tae-yong Fokus Kebugaran Pemain

Rabu, 08 Mei 2024 | 07:54

Preseden Buruk, 3 Calon Anggota DPRD Kota Bandung Berstatus Tersangka

Rabu, 08 Mei 2024 | 07:40

Prof Romli: KPK Gagal Sejak Era Antasari, Diperburuk Kinerja Dewas

Rabu, 08 Mei 2024 | 07:15

Waspada Hujan Disertai Petir di Jakarta pada Malam Hari

Rabu, 08 Mei 2024 | 06:28

Kemenag Minta Umat Tak Terprovokasi Keributan di Tangsel

Rabu, 08 Mei 2024 | 06:23

Barikade 98: Indonesia Lawyers Club Lebih Menghibur daripada Presidential Club

Rabu, 08 Mei 2024 | 06:20

Baznas Ungkap Kiat Sukses Pengumpulan ZIS-DSKL Ramadan 2024

Rabu, 08 Mei 2024 | 06:01

Walkot Jakpus Ingatkan Warga Jaga Kerukunan Jelang Pilgub

Rabu, 08 Mei 2024 | 05:35

Banyak Fasos Fasum di Jakarta Rawan Diserobot

Rabu, 08 Mei 2024 | 05:19

Sopir Taksi Online Dianiaya Pengendara Mobil di Palembang

Rabu, 08 Mei 2024 | 05:15

Selengkapnya