Berita

Menteri BUMN, Erick Thohir/Net

Politik

IAKMI Dukung Erick Thohir Tingkatkan Daya Saing Produk Alat Kesehatan Dalam Negeri

JUMAT, 08 MEI 2020 | 18:32 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Upaya Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir, yangterus mendorong peningkatan daya saing industri kesehatan Indonesia dengan memproduksi alat kesehatan dalam negeri terus mendapat dukungan.

Sekretaris Jenderal Ikatan Ahli Kesehatan Masyarakat Indonesia (IAKMI) Husein Habsyi menyatakan, upaya pembenahan itu demi mewujudkan kemandirian bangsa dari sisi kesehatan memang sepatutnya didukung.

“Pada intinya kami selalu mendukung bagaimana kemandirian bangsa dalam hal apapun," ujar Husein dalam keterangannya, Jumat, (8/5).


"Artinya kalau soal infrastruktur, sarana pelayanan kesehatan, peralatan, bahan baku mampu untuk dimaksimalkan potensi lokal, tentu ini kondisi yang memang harus kita dukung,” katanya menambahkan.

Husein menambahkan, dengan membangun industri kesehatan, sumber daya lokal bisa teroptimalisasi dengan baik. Bahkan, kedaulatan bangsa akan menjadi lebih kuat dan tidak ketergantungan lagi dengan luar negri.

Kata dia, jika ternyata bangsa Indonesia mampu untuk mengalokasikan anggaran untuk membangun sarana dan prasarana juga menyediakan bahan baku yang dapat dimaksimalkan tentu itu jauh lebih baik.

“Hal-hal seperti ini memang harus terprogram menjadi roadmap, sehingga sewaktu-waktu seiring dengan perkembangan kemajuan bangsa kita, kita bisa memanfaatkan potensi-potensi sumber daya lokal,” jelasnya.

Husein berharap, dalam pembenahannya, industri kesehatan bisa terbuka dan transparan kepada masyarakat. Termasuk, lebih memprioritaskan sumber-sumber bahan baku lokal yang berkualitas.

Selain itu, kalangan ahli, organisasi profesi, masyarakat yang paham dengan fungsi-fungsi dari alat-alat kesehatan ikut dilibatkan. Sehingga, roadmap kesehatan yang dibuat dapat sesuai dengan harapan dan memiliki kualitas yang terbaik.

“Artinya dalam hal apapun perlu pengawasan, perlu pengawalan dari kita semua agar bisa dimaksimalkan semua potensi yang ada demi kedaulatan bangsa,” pungkasnya.

Sebagaimana diketahui, Kementerian BUMN tengah fokus membangun roadmap National Health Security.

Upaya ini dilakukan selain bisa meningkatkan daya saing industri kesehatan dalam negeri, juga bisa menjadi benteng pertahanan dalam menghadapi segala wabah penyakit kedepannya.  

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

BSI Tutup 2025 dengan Syukur dan Spirit Kemanusiaan

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:11

KUHP Baru Hambat Penuntasan Pelanggaran HAM Berat

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:10

TNI AL Gercep Selamatkan Awak Speedboat Tenggelam di Perairan Karimun

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:58

BNPB Laporkan 1.050 Huntara Selesai Dibangun di Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:55

Indonesia Menjadi Presiden HAM PBB: Internasionalisme Indonesia 2.O

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:51

Prabowo Ungkap Minat Swasta Manfaatkan Endapan Lumpur Bencana Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:46

YLBHI: Pasal-pasal di KUHP Baru Ancam Kebebasan Berpendapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:39

Satgas Pemulihan Bencana Harus Hadir di Lapangan Bukan Sekadar Ruang Rapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:19

Saatnya Indonesia Mengubah Cara Mengelola Bencana

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Purbaya Klaim Ekonomi Membaik, Tak Ada Lagi Demo di Jalan

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Selengkapnya