Berita

Polisi berjaga-jaga di depan Katedral Milan/Net

Dunia

Menteri Pertahanan Italia Janjikan Bantuan Untuk Rusia Dalam Perang Lawan Virus Corona

JUMAT, 08 MEI 2020 | 16:58 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Menteri Pertahanan (Menhan) Rusia Sergei Shoigu mengadakan pembicaraan telepon dengan timpalannya dari Italia, Menhan Lorenzo Guerini pada Kamis (7/5). Menurut keterangan resmi Kementerian Pertahanan Rusia, kedua Menhan tengah membicarakan soal kerja sama dan bantuan terkait penanganan virus corona.

Guerini menjanjikan akan memberi bantuan apa pun jika dibutuhkan untuk memerangi wabah Covid-19 di Rusia.

"Menteri pertahanan Italia mengucapkan terima kasih kepada Sergei Shoigu atas informasi tentang tindakan sanitasi dan epidemiologis yang sedang berlangsung di tentara Rusia, dan menyatakan kesiapannya untuk memberikan bantuan medis kepada pihak Rusia dalam perang melawan pandemi, jika perlu," tertulis dalam pernyataan keterangan kementerian, seperti dikutip dari Tass, Kamis (7/5).


Pembicaraan telepon diadakan atas inisiatif pihak Italia.

Guerini mengucapkan terima kasih kepada rekan Rusia-nya, Shoigu, atas pemberian bantuan yang cepat dan tepat waktu dalam perang melawan penyebaran virus corona.

"Kepala Kementerian Pertahanan Italia secara khusus menekankan profesionalisme tinggi, pengorbanan diri dan tanggung jawab semua spesialis militer Rusia dalam bidang radiasi, perlindungan kimia, dan biologi, dan petugas medis militer yang memberikan bantuan kepada pihak Italia," kata kementerian itu.

Menyusul hasil pembicaraan mereka, Shoigu dan Guerini sepakat untuk melanjutkan dialog mereka tentang masalah-masalah yang menjadi kepentingan bersama.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

BSI Tutup 2025 dengan Syukur dan Spirit Kemanusiaan

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:11

KUHP Baru Hambat Penuntasan Pelanggaran HAM Berat

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:10

TNI AL Gercep Selamatkan Awak Speedboat Tenggelam di Perairan Karimun

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:58

BNPB Laporkan 1.050 Huntara Selesai Dibangun di Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:55

Indonesia Menjadi Presiden HAM PBB: Internasionalisme Indonesia 2.O

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:51

Prabowo Ungkap Minat Swasta Manfaatkan Endapan Lumpur Bencana Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:46

YLBHI: Pasal-pasal di KUHP Baru Ancam Kebebasan Berpendapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:39

Satgas Pemulihan Bencana Harus Hadir di Lapangan Bukan Sekadar Ruang Rapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:19

Saatnya Indonesia Mengubah Cara Mengelola Bencana

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Purbaya Klaim Ekonomi Membaik, Tak Ada Lagi Demo di Jalan

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Selengkapnya