Berita

Donald Trump/Net

Dunia

Hanya Dengan Kaca Mata Pelindung, Trump Kunjungi Pabrik Masker

RABU, 06 MEI 2020 | 13:57 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Sejak pandemik Covid-19 memasuki Amerika Serikat, Donald Trump selalu menolak menggunakan masker. Begitu juga saat ia melakukan kunjungan ke pabrik Honeywell Arizona, dia tetap menolak menggunakan masker tetapi ia terlihat menggunakan kaca mata pelindung.

Selama tur di pabrik pembuatan masker N95, Trump tidak melepaskan kaca matanya.  

Para pekerja dan staf pabrik di Honeywell memakai masker wajah dan sarung tangan sesuai rekomendasi pemerintah AS demi mencegah penularan Covid-19 di tempat kerja.


Kebijakan memakai masker bahkan ditulis secara jelas dalam aturan perusahaan. Salah satu papan besar bertuliskan "Tolong Pakai Masker Anda Setiap Saat."

Sejak Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit AS merekomendasikan penggunakan masker untuk orang Amerika saat di tempat umum atau dalam pertemuan, Trump telah berulang kali mengatakan  menggunakan masker sangat tdak praktis dan tidak berguna, seperti dikutip dari SCMP, Rabu (6/5).

Sebagai pemimpin dunia, Trump mengatakan dia bebas tanpa masker.

Trump beranggapan, dia tidak bisa melihat dirinya bertemu dengan presiden, perdana menteri, diktator, raja, ratu, sambil mengenakan topeng, meskipun perjalanan diplomatik telah dibatasi.

Sebelum berangkat ke Arizona, para pakar kesehatan masyarakat mengatakan bahwa komentar Trump telah merusak citra Gedung Putih yang sudah kacau tentang masker wajah.

Dr K. "Vish" Viswanath, seorang profesor komunikasi kesehatan di Harvard TH Chan School of Public Health, mengatakan orang-orang memperhatikan ketika perilaku seorang pemimpin bertentangan dengan rekomendasi mereka sendiri.

"Paling tidak, itu membingungkan orang," katanya. "Yang terburuk, mereka mempertanyakan apakah aturan ini hanya berlaku untuk mereka saja?"

Namun, dia mengatakan bahwa gambar Trump mengenakan topeng bisa meyakinkan, terutama bagi pendukung Trump yang lebih skeptis.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

BSI Tutup 2025 dengan Syukur dan Spirit Kemanusiaan

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:11

KUHP Baru Hambat Penuntasan Pelanggaran HAM Berat

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:10

TNI AL Gercep Selamatkan Awak Speedboat Tenggelam di Perairan Karimun

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:58

BNPB Laporkan 1.050 Huntara Selesai Dibangun di Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:55

Indonesia Menjadi Presiden HAM PBB: Internasionalisme Indonesia 2.O

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:51

Prabowo Ungkap Minat Swasta Manfaatkan Endapan Lumpur Bencana Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:46

YLBHI: Pasal-pasal di KUHP Baru Ancam Kebebasan Berpendapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:39

Satgas Pemulihan Bencana Harus Hadir di Lapangan Bukan Sekadar Ruang Rapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:19

Saatnya Indonesia Mengubah Cara Mengelola Bencana

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Purbaya Klaim Ekonomi Membaik, Tak Ada Lagi Demo di Jalan

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Selengkapnya