Berita

Perdana Menteri Thomas Thabane/Net

Dunia

Temuan Terbaru Kasus Pembunuhan Ibu Negara Lesotho. Sebelum Tewas, Lipolelo Sampaikan Pesan Rela Diceraikan Dan Restui Suaminya Menikah Lagi

RABU, 06 MEI 2020 | 10:09 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Beberapa jam sebelum ditembak mati di pinggiran ibukota, mantan ibu negara Lesotho, Lipolelo Thabane, membuat keputusan yang mengejutkan.

Penyelidikan kasus kematian Lipolelo masih terus berjalan. Menurut seorang teman dekat dan pengusaha yang memiliki koneksi baik, mengatakan, Lipolelo setuju untuk bercerai dari sang suami, Perdana Menteri Thomas Thabane. Keputusan itu diambilnya setelah bertahun-tahun berusaha menyelamatkan rumah tangganya, dan tidak memberi jalan bagi selingkuhan suaminya.

Dengan restu dari Lipolelo, istri dan ibu negara Thabane saat ini, akhirnya menikah.


"Dia berkata, 'Saya siap untuk membebaskannya'," kata Teboho Mojapela, sang teman dekat keluarga, seperti dikutip dari Reuters, Rabu (6/5).

Restu dari Lipolelo ini sebelumnya tidak ada dalam laporan penyelidikan kasus. Hal ini menambah twist baru pada skandal yang telah menarik perhatian internasional yang tidak pernah terjadi sebelumnya di Lesotho, sebuah negara kerajaan di Afrika Selatan.

Sejumlah pria bersenjata menyergap Lipolelo (58), di dalam mobilnya saat ia pulang ke rumah di pinggiran ibu kota Maseru pada 14 Juni 2017. Sibolla bersamanya di dalam kendaraan.

Dua hari setelah pembunuhan, Thabane, yang kini berusia 80 tahun, dilantik untuk masa jabatan kedua. Dua bulan kemudian ia menikahi selingkuhannya, Maesaiah Liabiloe Ramoholi, sekarang namanya resmi menjadi Maesaiah Thabane.

Polisi mendakwa Maesaiah dengan pembunuhan Lipolelo pada Februari dan menetapkan Thabane sebagai tersangka, meskipun ia belum secara resmi didakwa di pengadilan. Namun, dalam setiap persidangan mereka berdua membantah terlibat.

Dalam kasus Thabane, pengadilan tinggi harus terlebih dahulu memutuskan apakah ia dapat dituntut saat menjabat. Kasus ini mengalami penundaan yang panjang karena pandemi Covid-19. Negara Lesotho sampai saat ini belum mencatat angka kasus virus corona.

Pemerintah telah berusaha memaksanya keluar dari kantor sebelum akhir Juli, ketika dia mengatakan dia bersedia mundur. Tidak jelas apakah dia akan tunduk pada tuntutan mereka.

Thabane dan istrinya menolak untuk diwawancara. Keduanya menuruti perintah pengacara yang menyarankan untuk tidak bicara dengan pers.

"Dia sedang menunggu polisi mengajukan pengaduan ke pengadilan sehingga dia dapat membersihkan namanya," ujar sekretaris pribadi Thabane.

Kasus pembunuhan tingkat tinggi telah membuat negara tidak stabil dalam kekacauan.

Thabane adalah seorang politisi yang sedang naik daun di partai All Basotho Convention (ABC) ketika ia menceraikan istri pertamanya, Yayi, lalu menikahi Lipolelo pada tahun 1987.

Pada saat ia menjadi perdana menteri pada 2012, ia telah mengajukan perceraian dengan Lipolelo agar ia dapat menikahi Maesaiah.

Maesaiah telah pergi ke pengadilan pada tahun 2015 untuk mengklaim hak untuk menjadi ibu negara berdasarkan pada 2012 yang disebut pernikahan adat, sebuah praktik yang umum di sejumlah negara Afrika yang memberikan hak seorang pria kepada lebih dari satu istri.

Dia kehilangan kasus pada tahun 2015, dengan alasan bahwa Lipolelo masih menikah dengan Thabane.

"Ada permusuhan abadi di antara mereka," kata Wakil Komisaris Polisi Lesotho's Paseka Mokete, yang bertanggung jawab atas penyelidikan pembunuhan, kepada Reuters.

Tiga hari sebelum pembunuhan, pada hari Minggu, Lipolelo meminta Sibolla untuk memanggil Mojapela, seorang pengusaha yang memiliki koneksi politik yang telah mendanai kampanye pemilihan partai yang berkuasa.

Lipolelo tampak gelisah. Ia merasa hidupnya dalam bahaya.

Mojapela, pengusaha yang juga rentenir kaya adalah teman Thabane dan Maesaiah, kata Sibolla. Lipolelo berharap ia bisa menengahi gencatan senjata di antara dirinya dan Maesaiah.

Sebelum bertemu dengan Lipolelo, Mojapela terlebih dahulu minta ijin kepada Thabane dan Maesaiah. Maesaiah mengingatkan posisinya sebagai perantara tetapi jangan berharap ia mau bertemu Lipolelo.

Pada hari Rabu, Sibolla dan Lipolelo berangkat dengan minivan Chevrolet abu-abu Lipolelo untuk bertemu Mojapela di rumah mewahnya, di kota Ladybrand di perbatasan Afrika Selatan.

Mojapela memberi tahu Lipolelo bahwa Maesaiah ingin menjadi ibu negara lebih dari segalanya. Lipolelo pun memberikan persetujuannya.

Setelah Lipolelo dan Sibolla pergi, Mojapela kembali ke Maseru, di mana dia mengatakan dia bertemu Thabane dan Maesaiah di restoran Cina Fu Li sekitar pukul 6 sore dan menyampaikan pesan Lipolelo.

"Maesaiah meminta saya menjelaskan lebih rinci apa saja yang Lipolelo harapkan," terangnya.

Sekretaris pribadi Thabane, Thakalekoala, mengatakan dia tidak mengetahui upaya mediasi itu. Baik teman dekat Maesaiah, Motlatsi Kompi, ajudan ibu negara, Letsie, menolak berkomentar.

Tak lama setelah pertemuan itu, Lipolelo ditemukan tewas.

"Aku melihat darah mengalir," kata Sibolla, yang duduk di samping Lipolelo dan melihat serangan itu. "Dia kulitnya cukup terang, jadi kamu benar-benar bisa melihatnya."

Polisi menemukan peluru pistol 9mm di lokasi kejadian.

Mokete, wakil komisaris, menyebut bahwa pembunuhan itu dilakukan oleh salah satu dari beberapa geng musisi tradisional, yang terlibat dalam perang saudara yang mematikan.

Tiga pria yang terkait dengan geng itu menerima telepon dari telepon Thabane dan Maesaiah pada hari-hari menjelang pembunuhan itu, katanya.

Polisi mengeluarkan surat perintah penangkapan untuk mereka, tetapi mereka tetap bebas.

Setelah menemui Thabane dan Maesaiah di restoran China itu, Mojapela mengatakan dia menuju ke rumah seorang teman. Pukul 8 malam, pengawalnya menyampaikan berita kematian Lipolelo.

"Saya merasa jijik. Saya menangis,” katanya. "Sama sekali tidak perlu bagi wanita ini untuk dibunuh."

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

BSI Tutup 2025 dengan Syukur dan Spirit Kemanusiaan

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:11

KUHP Baru Hambat Penuntasan Pelanggaran HAM Berat

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:10

TNI AL Gercep Selamatkan Awak Speedboat Tenggelam di Perairan Karimun

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:58

BNPB Laporkan 1.050 Huntara Selesai Dibangun di Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:55

Indonesia Menjadi Presiden HAM PBB: Internasionalisme Indonesia 2.O

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:51

Prabowo Ungkap Minat Swasta Manfaatkan Endapan Lumpur Bencana Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:46

YLBHI: Pasal-pasal di KUHP Baru Ancam Kebebasan Berpendapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:39

Satgas Pemulihan Bencana Harus Hadir di Lapangan Bukan Sekadar Ruang Rapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:19

Saatnya Indonesia Mengubah Cara Mengelola Bencana

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Purbaya Klaim Ekonomi Membaik, Tak Ada Lagi Demo di Jalan

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Selengkapnya