Berita

Asrama pekerja migran di Singapura/Net

Dunia

Jumlah Kasus Corona Terus Meningkat, Kluster-kluster Baru Di Singapura Bermunculan

SENIN, 13 APRIL 2020 | 11:22 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Jumlah angka infeksi virus corona baru di Singapura terus meningkat. Tidak hanya itu, kluster-kluster baru juga bermunculan di sana.

Dilaporkan oleh Departeen Kesehatan, terdapat 233 kasus baru pada Minggu (12/4) di Singapura, sehingga total kasus di sana saat ini menjadi 2.532 kasus.

Dari kasus-kasus baru tersebut, 51 kasus terkait dengan satu kluster, sementara 15 kasus terkait dengan kasus-kasus sebelumnya.


Saat ini, pihak Depkes tengah melacak 167 kasus lain, di mana 141 di antaranya merupakan pemegang izin kerja yang tinggal di asrama, tempat kerja, dan rumah tinggal lainnya.

Selain itu, Depkes juga menemukan 7 kluster baru, termasuk yang terkait dengan restoran Black Tap di Marina Bay Sand, restoran cepat saji McDonald, dan yang lainnya adalah asrama pekerja migran di Asrama Tuas View dan 85 Asrama Kallang.

Restoran Black Tap, dilaporkan CNA, terkait dengan 8 kasus dan McDonald terkait dengan 5 kasus. Asrama Tuas View dan 85 Kallang Asrama masing-masing memiliki 8 dan 5 kasus.

Cluster yang tersisa terkait dengan Acacia Lodge di Bukit Batok Street 23 dengan 15 kasus, serta 36 Woodlands Industrial Park E1 dengan 20 kasus, dan situs konstruksi Kenyon UBS di 9 Penang Road memiliki 8 kasus.

Acacia Lodge adalah salah satu asrama pekerja migran terbaru yang ditetapkan sebagai area isolasi, yang berarti penghuni harus dikarantina di kamar mereka.

Pada Minggu, Depkes juga mengatakan 32 kasus telah dipulangkan dari rumah sakit dan fasilitas isolasi masyarakat. Sehingga secara keseluruhan, sebanyak 560 kasus telah pulih.

Dari 976 pasien yang masih di rumah sakit, sebagian besar stabil atau membaik, sementara 31 dalam kondisi kritis di unit perawatan intensif.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

BSI Tutup 2025 dengan Syukur dan Spirit Kemanusiaan

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:11

KUHP Baru Hambat Penuntasan Pelanggaran HAM Berat

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:10

TNI AL Gercep Selamatkan Awak Speedboat Tenggelam di Perairan Karimun

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:58

BNPB Laporkan 1.050 Huntara Selesai Dibangun di Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:55

Indonesia Menjadi Presiden HAM PBB: Internasionalisme Indonesia 2.O

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:51

Prabowo Ungkap Minat Swasta Manfaatkan Endapan Lumpur Bencana Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:46

YLBHI: Pasal-pasal di KUHP Baru Ancam Kebebasan Berpendapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:39

Satgas Pemulihan Bencana Harus Hadir di Lapangan Bukan Sekadar Ruang Rapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:19

Saatnya Indonesia Mengubah Cara Mengelola Bencana

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Purbaya Klaim Ekonomi Membaik, Tak Ada Lagi Demo di Jalan

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Selengkapnya