Berita

Pasien corona/Net

Dunia

Yaman Laporkan Kasus Pertama Corona, Pelabuhan Ditutup

JUMAT, 10 APRIL 2020 | 14:56 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Yaman telah melaporkan kasus pertama virus coronanya pada Jumat (10/4).

Berita itu muncul setelah koalisi militer yang dipimpin oleh Arab Saudi mengumumkan gencatan senjata karena harus berfokus pada penanganan wabah Covid-19.

Meskipun kelompok Houthi belum menyetujuinya, namun koalisi Saudi akan menghentikan operasi militer selama dua pekan ke depan.


Dilaporkan Reuters, kasus infeksi pertama di Yaman berada di wilayah penghasil minyak, Hadhramout.

"Individu itu stabil dan menerima perawatan dari tim medis," cuit komite darurat nasional tertinggi Yaman.

Berdasarkan informasi dari pejabat setempat, pasien corona tersebut adalah warga Yaman yang bekerja di pelabuhan Ash Shihr.

Dikatakan oleh Koordinator Kemanusiaan Lise Grande, jika virus corona menyebar ke Yaman, maka akan terjadi bencana kemanusiaan yang besar mengingat sistem kesehatan negara berkonflik tersebut yang sangat tidak memadai.

Untuk menghentikan penyebaran, pihak berwenang saat ini sudah menutup pelabuhan Ash Shihr selama sepekan untuk pembersihan dan memerintahkan semua pekerja di sana untuk mengisolasi diri selama dua pekan.

Pihak berwenang juga memberlakukan jam malam di distrik Hadhramouth mulai Jumat pukul 6 sore, hingga ada pemberitahuan lebih lanjut.

Melalui pengeras suara, pihak berwenang juga memerintahkan orang untuk tetap tinggal di rumah.

"Kami melacak kasus dan kontaknya untuk menilai tingkat paparan," kata perwakilan Yaman untuk WHO, Altaf Musani.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

BSI Tutup 2025 dengan Syukur dan Spirit Kemanusiaan

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:11

KUHP Baru Hambat Penuntasan Pelanggaran HAM Berat

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:10

TNI AL Gercep Selamatkan Awak Speedboat Tenggelam di Perairan Karimun

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:58

BNPB Laporkan 1.050 Huntara Selesai Dibangun di Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:55

Indonesia Menjadi Presiden HAM PBB: Internasionalisme Indonesia 2.O

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:51

Prabowo Ungkap Minat Swasta Manfaatkan Endapan Lumpur Bencana Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:46

YLBHI: Pasal-pasal di KUHP Baru Ancam Kebebasan Berpendapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:39

Satgas Pemulihan Bencana Harus Hadir di Lapangan Bukan Sekadar Ruang Rapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:19

Saatnya Indonesia Mengubah Cara Mengelola Bencana

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Purbaya Klaim Ekonomi Membaik, Tak Ada Lagi Demo di Jalan

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Selengkapnya