Berita

Raja Salman dan Putra Mahkota Mohammad bin Salman/Net

Dunia

Raja Salman Diisolasi, 150 Anggota Kerajaan Arab Saudi Dilaporkan Positif Corona

JUMAT, 10 APRIL 2020 | 11:28 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Sebuah kabar mengejutkan datang dari Kerajaan Arab Saudi. Sebanyak 150 anggota kerajaan dilaporkan telah positif terinfeksi virus corona baru.

Saat ini, para anggota kerajaan tengah diisolasi di rumah sakit elit Arab Saudi, Rumah Sakit Spesialis Raja Faisal.

Sementara itu, Raja Salman juga menjalani karantina mandiri di sebuah tempat di dekat Jeddah. Sedangkan, anaknya, Putra Mahkota Mohammad bin Salman dan para menterinya dikarantina di sebuah tempat di dekat Laut Merah.


Dilaporkan New York Post, anggota kerajaan yang telah positif Covid-19 di antaranya adalah Pangeran faisal bin Bandar bin Abdulaziz Al Saud yang merupakan Gubernur Riyadh.

Saat ini, Pangeran Faisal yang merupakan keponakan dari Raja Salman yang berusia 70n tahun tengah menjalani perawatan intensif.

Menurut keterangan dari rumah sakit dalam memo internal yang dikirim pada Selasa (7/4), saat ini kondisi rumah sakit dalam "siaga tertinggi". Di mana rumah sakit menyiapkan 500 tempat tidur untuk kemungkinan adanya pasien VIP.

Dalam memo tersebut, tidak diketahui berapa jumlah anggota kerajaan yang telah dirawat di rumah sakit. Namun, hanya pasien kronis yang dibawa ke sana.

Dikatakan oleh seorang profesor dari Universitas Rice, Kristian Coates Ulrichsen, penyebaran virus corona ke kerajaan sendiri telah menimbulkan persoalan serius bagi Riyadh.

"Jika mencapai ke dalam keluarga, maka itu menjadi masalah mendesak," kata Ulrichsen.

Saat ini, data dari Universitas Johns Hopkins pada Jumat (10/4) menunjukkan, Arab Saudi memiliki jumlah infeksi sebanyak 3.287 kasus dengan 44 orang meninggal dunia dan 666 orang dinyatakan telah pulih.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

BSI Tutup 2025 dengan Syukur dan Spirit Kemanusiaan

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:11

KUHP Baru Hambat Penuntasan Pelanggaran HAM Berat

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:10

TNI AL Gercep Selamatkan Awak Speedboat Tenggelam di Perairan Karimun

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:58

BNPB Laporkan 1.050 Huntara Selesai Dibangun di Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:55

Indonesia Menjadi Presiden HAM PBB: Internasionalisme Indonesia 2.O

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:51

Prabowo Ungkap Minat Swasta Manfaatkan Endapan Lumpur Bencana Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:46

YLBHI: Pasal-pasal di KUHP Baru Ancam Kebebasan Berpendapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:39

Satgas Pemulihan Bencana Harus Hadir di Lapangan Bukan Sekadar Ruang Rapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:19

Saatnya Indonesia Mengubah Cara Mengelola Bencana

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Purbaya Klaim Ekonomi Membaik, Tak Ada Lagi Demo di Jalan

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Selengkapnya