Berita

Ketua Gugus Tugas Penanganan Covid-19, Doni Monardo (di podium)/Net

Nusantara

Doni Monardo: 56 Persen Masyarakat Sudah Tahu Bahaya Covid-19, Mereka Tidak Akan Mudik

SENIN, 06 APRIL 2020 | 13:34 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Ketua Pelaksana Gugus Tugas Percepatan Penanganan Coronavirus Disease 2019 (Covid-19), Doni Monardo, memastikan total 56 persen masyarakat sudah mengetahui bahaya covis-19.  Sejumlah masyarakat itu, dipastikan tidak akan melakukan kegiatan mudik.

Data tersebut, diakui Doni Monardo, didapat dari data Ad Interim Menteri Perhubungan Luhut Binsar Pandjaitan.

"Bahwa dari data yang berhasil dikumpulkan, sebanyak 56 persen masyarakat sudah sadar sudah tahu tentang bahaya Covid-19. Dan 56 persen menyatakan tidak akan mudik," kata Doni Monardo saat memberikan keterangan pers yang disiarkan secara streaming, Senin (6/4).


Kemudian, lanjut Doni Monardo, sebanyak 37 persen masyarakat Indonesia belum sempat mudik. Sementara, sebanyak 7 persen sisanya sudah terlanjur mudik.

Terkait masyarakat yang sudah terlanjur mudik, Doni Monardo meminta Kepala Daerah untuk menjamin kebutuhan kehidupnya. Misalnya, memberikan kesempatan bekerja di sektor pertanian, peternakan, ataupun budi daya.

"Bagi yang sudah terlanjur mudik, saya sarankan kepada pimpinan daerah untuk memanfaatkan kehadiran saudara kita yang kehilangan pekerjaan di kota fokus kepada pertanian, kemudian peternakan, perikanan dan budi daya, dan program yang bisa meningkatkan ketahanan pangan nasional," jelasnya.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Tak Pelihara Buzzer, Prabowo Layak Terus Didukung

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:14

Stasiun Cirebon Dipadati Penumpang Arus Balik Nataru

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:00

SBY Pertimbangkan Langkah Hukum, Mega Tak Suka Main Belakang

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:34

Pilkada Lewat DPRD Cermin Ketakutan terhadap Suara Rakyat

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:26

Jika Mau Kejaksaan Sangat Gampang Ciduk Silfester

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:01

Pilkada Lewat DPRD Sudah Pasti Ditolak

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:37

Resolusi 2026 Rismon Sianipar: Makzulkan Gibran Wapres Terburuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:13

Kata Golkar Soal Pertemuan Bahlil, Dasco, Zuhas dan Cak Imin

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:10

Penumpang TransJakarta Minta Pelaku Pelecehan Seksual Ditindak Tegas

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:38

Bulgaria Resmi Gunakan Euro, Tinggalkan Lev

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:21

Selengkapnya