Berita

Harimau/Net

Dunia

Kasus Pertama, Seekor Harimau Dinyatakan Positif Covid-19

SENIN, 06 APRIL 2020 | 10:23 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Seekor harimau Malaya yang bernama Nadia dinyatakan positif terinfeksi virus corona baru.

Harimau berusia 4 tahun tersebut berada di Kebun Binatang Bronx, New York. Nadia diyakini telah tertular dari petugas kebun binatang yang mengasuhnya dan tengah menunjukkan gejala Covid-19.

Selain Nadia, saudara perempuannya Azul, dua harimau Amur dan tiga singa Afrika juga mengalami batuk kering.


Menurut Wildlife Conservation Society yang mengelola kebun binatang kota tersebut, mereka akan segera pulih.

"Kami menguci harimau itu dengan sangat hati-hati dan memastikan setiap pengetahuan yang kami peroleh akan berkontribusi bagi pengetahuan mengenai virus ini," ujar pihak pengelola tersebut.

"Meskipun mereka mengalami penurunan nafsu makan, kucing-kucing di Kebun Binatang Bronx dinyatakan baik-baik saja di bawah perawatan, dan interaktif dengan pemelihara mereka," lanjut mereka seperti dimuat CNA.

Pihak pengelola juga akan memantau secara penuh mengingat Nadia adalah harimau pertama yang diketahui terinfeksi virus corona baru.

Menurut Kepala Dokter Hewan di Kebun Binatang Bronx, Paul Calle, Nadia telahn menjalani rontgen, ultrasonogradi, dan tes darah sebelum melakukan uji untuk Covid-19.

Hingga saat ini, belum ada analisis yang membuktikan hewan dapat menularkan virus corona baru kepada manusia. Meski, hewan liar di pasar makanan laut Wuhan dinyatakan sebagai salah satu faktor sumber virus tersebut.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Tak Pelihara Buzzer, Prabowo Layak Terus Didukung

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:14

Stasiun Cirebon Dipadati Penumpang Arus Balik Nataru

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:00

SBY Pertimbangkan Langkah Hukum, Mega Tak Suka Main Belakang

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:34

Pilkada Lewat DPRD Cermin Ketakutan terhadap Suara Rakyat

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:26

Jika Mau Kejaksaan Sangat Gampang Ciduk Silfester

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:01

Pilkada Lewat DPRD Sudah Pasti Ditolak

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:37

Resolusi 2026 Rismon Sianipar: Makzulkan Gibran Wapres Terburuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:13

Kata Golkar Soal Pertemuan Bahlil, Dasco, Zuhas dan Cak Imin

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:10

Penumpang TransJakarta Minta Pelaku Pelecehan Seksual Ditindak Tegas

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:38

Bulgaria Resmi Gunakan Euro, Tinggalkan Lev

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:21

Selengkapnya