Berita

Vaksin TBC, BCG/Net

Dunia

Australia Uji Coba Vaksin TBC Untuk Ringankan Gejala Covid-19 Pada 4.000 Petugas Medis

JUMAT, 27 MARET 2020 | 13:33 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Para ilmuan Australia tengah melakukan pengujian untuk melihat efektifitas dari vaksin TBC untuk meringankan infeksi virus corona atau Covid-19 pada para petugas medis.

Jumat (27/3), para peneliti di Murdoch Children's Research Institute di Melbourne melakukan uji cova vaksin TBC, BCG, kepada 4.000 petugas kesehatan di rumah sakit di seluruh Australia.

"Meskipun awalnya dikembangkan untuk melawan TBC, dan masih diberikan kepada lebih dari 130 juta bayi setiap tahunnya untuk tujuan itu, namun BCG juga meningkatkan kekebalan 'garis depan' manusia, melatihnya untuk merespons kuman dengan intensitas lebih besar," kata para peneliti tersebut.


"Kami berharap dapat melihat penurunan dalam prevalensi dan keparahan gejala Covid-19 pada petugas layanan kesehatan yang menerima vaksinasi BCG," kata ketua peneliti Nigel Curtis seperti dimuat CNA.

Curtis mengungkapkan, 4.000 subyek akan didaftarkan dalam uji coba selama beberapa pekan di bawah sebuah proses pelacakan cepat yang telah mendapatkan persetujuan dari otoritas kesehatan negara bagian dan federal.

Selain Australia, uji coba serupa juga sedang dilakukan di beberapa negara lain, termasuk Belanda, Jerman, dan Inggris.

"Percobaan ini akan memungkinkan efektivitas vaksin terhadap gejala Covid-19 diuji dengan benar, dan dapat membantu menyelamatkan nyawa para pekerja kesehatan garis depan kami," kata Murdoch Institute, Kathryn North.

North juga berharap, kekebalan bawaan manusia terhadap gejala Covid-18 dapat memberi waktu bagi para ilmuan untuk mengembangkan vaksin yang spesifik untuk virus itu.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

BSI Tutup 2025 dengan Syukur dan Spirit Kemanusiaan

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:11

KUHP Baru Hambat Penuntasan Pelanggaran HAM Berat

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:10

TNI AL Gercep Selamatkan Awak Speedboat Tenggelam di Perairan Karimun

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:58

BNPB Laporkan 1.050 Huntara Selesai Dibangun di Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:55

Indonesia Menjadi Presiden HAM PBB: Internasionalisme Indonesia 2.O

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:51

Prabowo Ungkap Minat Swasta Manfaatkan Endapan Lumpur Bencana Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:46

YLBHI: Pasal-pasal di KUHP Baru Ancam Kebebasan Berpendapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:39

Satgas Pemulihan Bencana Harus Hadir di Lapangan Bukan Sekadar Ruang Rapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:19

Saatnya Indonesia Mengubah Cara Mengelola Bencana

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Purbaya Klaim Ekonomi Membaik, Tak Ada Lagi Demo di Jalan

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Selengkapnya