Berita

Jokowi dan ibunda/Net

Politik

Menteri Agama Imbau Muslim Shalat Ghaib Untuk Ibunda Presiden Jokowi, Non Muslim Turut Doakan

RABU, 25 MARET 2020 | 20:06 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Menteri Agama Republik Indonesia, Fachrul Razi mengimbau kepada seluruh umat muslim di Indonesia untuk menyelenggarakan Shalat Ghaib untuk Ibunda Presiden Joko Widodo, Sudjiatmi Notomihardjo.

Sudjiatmi Notomihardjo yang biasa disapa Eyang Notomihardjo meninggal dunia di Solo pada pukul 16.45 WIB, sore tadi.

"Mari kita umat Islam Indonesia masing-masing melaksanakan shalat ghaib dan mendoakan almarhumah husnulkhotimah dan keluarga yang ditinggalkan diberikan kesabaran," imbau Fachrul Razi dalam keterangan persnya, Rabu (25/3).

Dia pun turut mendoakan kepergian almarhumah dan keluarga Presiden Jokowi senantiasa diberikan ketabahan atas kepergian Eyang Notomihardjo.

"Indonesia berduka. Innaa lillaahi wa innaa ilaihi raaji'uun. Turut berduka atas wafatnya Ibunda Bapak Presiden Joko Widodo, Hj Sujiatmi Notomiharjo. Semoga Almarhumah diterima semua amal ibadahnya dan mendapat tempat terbaik di sisi Allah," tuturnya.

Sementara itu, kepada warga Indonesia yang non muslim diimbau untuk mendoakan kepergian ibunda dari orang nomor satu di Indonesia itu.

"Bagi yang non muslim, mohon berkenan mendoakan sesuai kepercayaan agama masing-masing," demikian Menag Fachrul Razi.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Bentuk Unit Khusus Pidana Ketenagakerjaan, Lemkapi sebut Kapolri Visioner

Kamis, 02 Mei 2024 | 22:05

KPK Sita Bakal Pabrik Sawit Diduga Milik Bupati Labuhanbatu

Kamis, 02 Mei 2024 | 21:24

Rakor POM TNI-Polri

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:57

Semarak Hari Kartini, Srikandi BUMN Gelar Edukasi Investasi Properti

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:50

KPK Sita Kantor Nasdem Imbas Kasus Bupati Labuhanbatu

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:46

Sesuai UU Otsus, OAP adalah Pribumi Pemilik Pulau Papua

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:33

Danone Indonesia Raih 3 Penghargaan pada Global CSR dan ESG Summit 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:21

Pabrik Narkoba di Bogor Terungkap, Polisi Tetapkan 5 Tersangka

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:15

Ahmed Zaki Harap Bisa Bermitra dengan PKB di Pilgub Jakarta

Kamis, 02 Mei 2024 | 19:50

PP Pemuda Muhammadiyah Gelar Tasyakuran Milad Songsong Indonesia Emas

Kamis, 02 Mei 2024 | 19:36

Selengkapnya