Berita

Adian Napitupulu/Net

Politik

Adian Napitupulu: Bebaskan Importir Alkes Dari Birokrasi, Agar Rakyat Selamat

SENIN, 23 MARET 2020 | 11:20 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Anggota Komisi I DPR RI Fraksi PDI Perjuangan, Adian Napitupulu, mendesak pemerintah untuk membebaskan para importir yang akan memasukkan alat-alat kesehatan dan medis terkait corona dari birokrasi impor.

Dengan demikian, kata Adian, alat-alat medis akan tersedia dan membanjiri di banyak tempat di pusat perbelanjaan modern, bahkan hingga ke kios-kios di pasar tradisional.

“Dalam situasi ini, lebih baik kebanjiran daripada kekurangan,” ujar Adian lewat keterangannya, Senin (23/3).

Menurutnya, jika keran impor dibuka untuk siap saja tanpa birokrasi yang berbelit dan dimonopoli penuh baik anggaran dan distribusinya oleh pemerintah, maka tugas pemerintah menjadi lebih ringan.

“Berikutnya diambil alih oleh banyak orang, dan pemerintah mengambil peran sebagai pengontrol kualitas dan membuat patokan Harga Eceran Tertinggi untuk setiap jenis alat medis itu,” katanya.

“Kalau negara bisa memanfaatkan para importir dan pedagang maka alat medis itu bisa sampai ke seluruh pelosok pedalaman dengan harga murah tanpa menguras anggaran pemerintah,” tambahnya.

lanjut Adian, pemerintah bisa menghemat anggaran yang ada untuk digunakan kepada hal lain. Seperti pembangunan rumah sakit untuk karantina, subsidi obat, dan alat medis untuk orang-orang yang tidak mampu.

“Dalam situasi darurat Corona seperti saat ini biarkan saja importir mendapat sedikit untung, pedagang bahkan apotik, warung warung juga mendapat sedikit untung, itu tidak masalah. Karena masalah mendesak dan terpenting saat ini adalah, rakyat selamat!” tandasnya.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Bey Machmudin: Prioritas Penjabat Adalah Kepentingan Rakyat

Sabtu, 20 April 2024 | 19:53

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Tim 7 Jokowi Sedekah 1.000 Susu dan Makan Gratis

Selasa, 30 April 2024 | 20:00

Jajaki Alutsista Canggih, KSAL Kunjungi Industri Pertahanan China

Selasa, 30 April 2024 | 19:53

Fahri Minta Pembawa Nama Umat yang Tolak 02 Segera Introspeksi

Selasa, 30 April 2024 | 19:45

Kemhan RI akan Serap Teknologi dari India

Selasa, 30 April 2024 | 19:31

Mantan Gubernur BI Apresiasi Program Makan Siang Gratis

Selasa, 30 April 2024 | 19:22

Anies Bantah Bakal Bikin Parpol

Selasa, 30 April 2024 | 19:07

Bertemu Mendag Inggris, Menko Airlangga Bahas Penguatan Ekonomi Perdagangan

Selasa, 30 April 2024 | 18:44

Dandim Pinrang Raih Juara 2 Lomba Karya Jurnalistik yang Digelar Mabesad

Selasa, 30 April 2024 | 18:43

Raja Charles III Lanjutkan Tugas Kerajaan Sambil Berjuang Melawan Kanker

Selasa, 30 April 2024 | 18:33

Kemhan India dan Indonesia Gelar Pameran Industri Pertahanan

Selasa, 30 April 2024 | 18:31

Selengkapnya