Berita

Peserta Ijtima Dunia Zona Asia Dipulangkan/Ist

Nusantara

Tujuh Jamaah Luar Negeri Peserta Ijtima Dunia Zona Asia Telah Dipulangkan, 422 Masih Dikarantina

JUMAT, 20 MARET 2020 | 21:54 WIB | LAPORAN: IDHAM ANHARI

Tujuh orang Warga Negara Asing (WNA) peserta Ijtima Dunia Zona Asia telah dipulangkan ke negara asalnya. Sementara 422 orang di antaranya masih dilakukan karantina sambil menunggu jadwal penerbangan ke negara masig-masing.

“Jamaah WNA tujuh orang sudah kembali menggunakan pesawat udara dan sisanya menunggu sesuai keberangkatan tiket masing-masing,” kata Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Argo Yuwono dalam keterangan tertulis, Jumat (20/3).

Untuk jamaah asal Indonesia, sambung Argo, sebagian besar telah pulang ke daerah masing-masing melalui jalur darat maupun laut. Proses pemulangan ini, kata Argo merupakan kerja gabungan antara aparat TNI dan Polri dibantu oleh Pemerintah Daerah (Pemda) setempat.

Dari informasi yang diperoleh redaksi, 422 jamaah peserta Ijtima Dunia Zona Asia yang berasal dari luar negeri ditampung sementara di Hotel Grand Sayang, Tamalate, Kota Makassar, Sulawesi Selatan.

Adapun rinciannya, jamaah asal Thailand sebanyak 195 orang, Malaysia 82 orang, India 7 orang, Arab Saudi 14 orang, Pakistan 115 orang, Timor Leste 13 orang, Brunei satu orang, Philipina dua orang dan Bangladesh 24 orang.

Mereka disiapkan 80 kamar yang terdiri dari 45 kamar dengan satu tempat tidur dan 35 kamar dengan dua tempat tidur.

Selain kamar, aparat TNI dan Polri bersama Pemda membuka lima ruangan meeting di hotel setempat yang kapasitasnya mampu menampung 140 orang.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Eko Darmanto Bakal Didakwa Terima Gratifikasi dan TPPU Rp37,7 M

Senin, 06 Mei 2024 | 16:06

Fahri Hamzah: Akademisi Mau Terjun Politik Harus Ganti Baju Dulu

Senin, 06 Mei 2024 | 15:56

Pileg di Intan Jaya Molor Karena Ulah OPM

Senin, 06 Mei 2024 | 15:56

Gaduh Investasi Bodong, Pengamat: Jangan Cuma Nasabah, Bank Juga Perlu Perlindungan

Senin, 06 Mei 2024 | 15:46

Tertinggi dalam Lima Tahun, Ekonomi RI di Kuartal I 2024 Tumbuh 5,11 Persen

Senin, 06 Mei 2024 | 15:46

Parnas Tak Punya Keberanian Usung Kader Internal jadi Cagub/Cawagub Aceh

Senin, 06 Mei 2024 | 15:45

PDIP Buka Pendaftaran Cagub-Cawagub Jakarta 8 Mei 2024

Senin, 06 Mei 2024 | 15:35

Dirut Pertamina: Kita Harus Gerak Bersama

Senin, 06 Mei 2024 | 15:35

Banyak Pelanggan Masih Pakai Ponsel Jadul, Telstra Tunda Penutupan Jaringan 3G di Australia

Senin, 06 Mei 2024 | 15:31

Maju sebagai Cagub Jateng, Sudaryono Dapat Perintah Khusus Prabowo

Senin, 06 Mei 2024 | 15:24

Selengkapnya