Berita

Menkes Terawan Agus Putranto/Net

Politik

Saran Petinggi Gerindra, Menkes Terawan Diistirahatkan Dulu Daripada Korban Corona Meningkat

MINGGU, 15 MARET 2020 | 10:38 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Sebanyak 188 Warga Negara Indonesia (WNI) yang menjadi Anak Buah Kapal (ABK) World Dream telah usai menjalani masa observasi di Pulau Sebaru.

Menteri Kesehatan, Terawan Agus Putranto yang menyaksikan kepulangan mereka, mengeluarkan pernyataan yang dianggap kontroversial. Tepatnya, saat mantan kepala Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Subroto itu menyebut warga yang usai diobservasi sebagai duta imunitas.

"Kalian semua tetap sehat, diobservasi di Indonesia juga tetap sehat. Artinya apa? kalianlah duta-duta imunitas Corona yang sejati," ujarnya di Kolinlamil, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Sabtu (14/3).

Anggota DPR RI Fadli Zon pun merasa geram dengan pernyataan Menkes Terawan tersebut. Melalui akun Twitter pribadi, Fadli Zon menilai Menkes Terawan tidak punya kapasitas untuk menyebut mereka sebagai duta imunitas.

"Menkes ini tak punya kapasitas dan membahayakan rakyat dengan statemen-statemennya dan sikap-sikapnya yang tak berdasar soal Covid-19,” tegas Fadli Zon, Minggu (15/3).

Tak sampai di situ, wakil ketua umum Partai Gerindra ini bahkan menyarankan agar Terawan segera dicopot dari jabatannya sebagai Menteri Kesehatan. Ini mengingat Terawan sempat menganggap enteng virus corona, hingga menyebut virus mematikan asal Wuhan itu bisa sembuh sendiri.

"Sebaiknya segera diistirahatkan daripada lebih banyak korban," sambungnya.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Pendapatan Garuda Indonesia Melonjak 18 Persen di Kuartal I 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:41

Sidang Pendahuluan di PTUN, Tim Hukum PDIP: Pelantikan Prabowo-Gibran Bisa Ditunda

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:35

Tak Tahan Melihat Penderitaan Gaza, Kolombia Putus Hubungan Diplomatik dengan Israel

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:34

Pakar Indonesia dan Australia Bahas Dekarbonisasi

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:29

Soal Usulan Kewarganegaraan Ganda, DPR Dorong Revisi UU 12 Tahun 2006

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:25

Momen Hardiknas, Pertamina Siap Hadir di 15 Kampus untuk Hadapi Trilemma Energy

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:24

Prabowo-Gibran Diminta Lanjutkan Merdeka Belajar Gagasan Nadiem

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:16

Kebijakan Merdeka Belajar Harus Diterapkan dengan Baik di Jakarta

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:06

Redmi 13 Disertifikasi SDPPI, Spesifikasi Mirip Poco M6 4G

Kamis, 02 Mei 2024 | 10:59

Prajurit TNI dan Polisi Diserukan Taat Hukum

Kamis, 02 Mei 2024 | 10:58

Selengkapnya