Berita

Workshop dan Sertifikasi Hakim Jubir Pengadilan/Ist

Politik

Ciptakan Smart ASN, MA Gandeng LSPR Beri Pelatihan Bagi Hakim Jubir Pengadilan

MINGGU, 15 MARET 2020 | 09:57 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Melihat dinamika publik yang berkembang pesat dan diringi dengan berbagai bentuk teknologi komunikasi yang mutakhir, tuntutan untuk semakin kritis akan kebutuhan informasi juga semakin diperlukan.

Percepatan perubahan perilaku di masyarakat tersebut tentu harus diiringi dengan kemampuan public relations atau hubungan masyarakat (humas) di lingkungan pemerintahan, termasuk Mahkamah Agung.

"Melihat hal itu, kehadiran profesi dan pendidikan Public Relations atau Hubungan Masyarakat (Humas) semakin dibutuhkan," tegas Kepala Badan Litbang Diklat Kumdil MA, Zarof Ricard saat memberikan sambutan pada pembukaan acara Workshop and Certification Hakim Juru Bicara Pengadilan 2020.


Menurut Zarof, tuntutan tersebut menjadi landasan bagi Badan Litbang Diklat Kumdil MA RI untuk melaksanakan, mengoordinasikan, serta membina pendidikan dan pelatihan administrasi peradilan.

Apalagi memasuki 2020, Badan Litbang Diklat Kumdil MA RI masuk ke dalam Grand Design Pembangunan ASN 2020-2024 yang bertujuan menciptakan ASN dan membawa birokrasi Indonesia berkelas dunia (world class). Demikian juga ASN Peradilan, haruslah mampu mempersiapkan diri menjadi Smart ASN yang diharapkan, katanya.

Atas dasar tersebut, sesuai dengan roadmap Pengembangan Kompetensi ditetapkan dalam SK Ketua Mahkamah Agung Nomor: 118/KMA/SKVII/2019, dibutuhkan Penyelenggaran Pelatihan bagi Hakim Jurubicara Pengadilan.

“Sangat banyak kegiatan peradilan yang bisa menjadi berita, baik kegiatan teknis maupun non teknis. Sehingga masyarakat bisa terus memantau dan mengetahui langsung kinerja Pengadilan. Para Hakim Jurubicara Pengadilan, haruslah selalu kreatif dalam memberikan dukungan kepada rekan-rekan media untuk melakukan publikasi dari kinerja dan citra positif Pengadilan”, sebutnya.

Sebagai lembaga yang memiliki kredibilitas dalam pengembangan ilmu kehumasan, London School of Public Relations (LSPR) kemudian digandeng untuk melakukan kegiatan pelatihan Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP).

Kegiatan tersebut diselenggarakan di kampus Badan Litbang Diklat Kumdil MA RI, Megamendung, Bogor, dari Selasa (10/3) hingga Sabtu (14/3). Totalnya ada 180 orang Hakim Jurubicara Pengadilan yang terdiri dari 25 Hakim Jurubicara Pengadilan Tingkat Banding dan 155 Hakim Jurubicara Pengadilan Tingkat Pertama.

Dalam acara pembukaan sendiri dihadiri oleh Founder & CEO LSPR Communication & Business Institute, Prita Kemal Gani; Guru Besar UI; Dewan Ahli di Kementerian Kehakiman dan HAM RI; Dekan FH UI; Dewan Kehormatan; Badan Arbritrase Pasar Modal; Prof. Hikmahanto Juwana; Kepala Pengadilan Tinggi Denpasar; dan Komisioner KPK, Nawawi Pamolan.

Populer

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Dicurigai Ada Kaitan Gibran dalam Proyek Sarjan di Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 00:40

Eggi Sudjana, Kau yang Memulai Kau yang Lari

Senin, 29 Desember 2025 | 01:10

Miliki Segudang Prestasi, Banu Laksmana Kini Jabat Kajari Cimahi

Jumat, 26 Desember 2025 | 05:22

Dugaan Korupsi Tambang Nikel di Sultra Mulai Tercium Kejagung

Minggu, 28 Desember 2025 | 00:54

Kasus Suap Proyek di Bekasi: Kedekatan Sarjan dengan Wapres Gibran Perlu Diusut KPK

Senin, 29 Desember 2025 | 08:40

UPDATE

Lima Penyidik Dipromosikan Jadi Kapolres, Ini Kata KPK

Senin, 05 Januari 2026 | 12:14

RI Hadapi Tantangan Ekonomi, Energi, dan Ekologis

Senin, 05 Januari 2026 | 12:07

Pendiri Synergy Policies: AS Langgar Kedaulatan Venezuela Tanpa Dasar Hukum

Senin, 05 Januari 2026 | 12:04

Pandji Pragiwaksono Pecah

Senin, 05 Januari 2026 | 12:00

Tokoh Publik Ikut Hadiri Sidang Nadiem Makarim

Senin, 05 Januari 2026 | 11:58

Tak Berani Sebut AS, Dino Patti Djalal Kritik Sikap Kemlu dan Sugiono soal Venezuela

Senin, 05 Januari 2026 | 11:56

Asosiasi Ojol Tuntut Penerbitan Perpres Skema Tarif 90 Persen untuk Pengemudi

Senin, 05 Januari 2026 | 11:48

Hakim Soroti Peralihan KUHAP Baru di Sidang Nadiem Makarim

Senin, 05 Januari 2026 | 11:44

Akhir Petrodolar

Senin, 05 Januari 2026 | 11:32

Kuba Siap Berjuang untuk Venezuela, Menolak Tunduk Pada AS

Senin, 05 Januari 2026 | 11:28

Selengkapnya