Berita

Roy Suryo/Net

Politik

Eks Menteri SBY Putus Hubungan Dengan Demokrat Jelang Kongres

RABU, 11 MARET 2020 | 14:09 WIB | LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO

Seorang loyalis Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mengundurkan diri dari jabatan di Partai Demokrat. Roy Suryo secara resmi telah menyerahkan surat pengunduran diri dari semua posisi dan jabatan yang diemban dari partai yang membesarkannya.

“Termasuk dari jabatan sebagai kader setelah kurang lebih 15 tahun berpolitik,” tutur Roy Suryo yang mengaku menyerahkan surat pengunduran diri itu ke Puri Cikeas, Rabu (11/3).

Menurut mantan Menteri Pemuda dan Olahraga itu, surat telah diterima langsung oleh ajudan SBY lantaran beliau sedang konsentrasi untuk menyusun naskah pidato dalam Kongres V PD. Kongres akan digelar pada tanggal 14 hingga 16 Maret 2020.

“Semoga lancar dan sukses,” terangnya.

Roy Suryo mengaku mundur lantaran ingin konsentrasi di luar politik. Konsentrasi ini, sambungnya, sudah mulai banyak dilakukannya dalam beberapa hari belakangan.

“Dengan status kembali selaku sebagai praktisi multimedia/telematika lagi atau pengamat public-health,” sambungnya.

Lebih lanjut Roy menegaskan bahwa atribut politisi yang melekat pada dirinya sudah tanggal per hari ini. Dia turut menyampaikan terima kasih kepada keluarga besar SBY.

“Akhir kata, Semoga ini dapat dianggap sebuah pernyataan resmi,” tutupnya.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Pengukuhan Petugas Haji

Sabtu, 04 Mei 2024 | 04:04

Chili Siap Jadi Mitra Ekonomi Strategis Indonesia di Amerika Selatan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 04:02

Basri Baco: Sekolah Gratis Bisa Jadi Kado Indah Heru Budi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:42

Pemprov DKI Tak Ingin Polusi Udara Buruk 2023 Terulang

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:24

Catat, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan 9-10 Mei

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:22

BMKG Prediksi Juni Puncak Musim Kemarau di Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:27

Patuhi Telegram Kabareskrim, Rio Reifan Tak akan Direhabilitasi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:05

Airlangga dan Menteri Ekonomi Jepang Sepakat Jalankan 3 Proyek Prioritas Transisi Energi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:00

Zaki Tolak Bocorkan soal Koalisi Pilkada Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 01:35

Bertemu Wakil PM Belanda, Airlangga Bicara soal Kerja Sama Giant Sea Wall

Sabtu, 04 Mei 2024 | 01:22

Selengkapnya