Berita

Dedi Kurnia Syah/Net

Politik

Heran Ahok Jadi Kandidat Pemimpin IKN, IPO: Seminim Itukah SDM Negara Kita?

SENIN, 09 MARET 2020 | 07:39 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Pro kontra pencalonan mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok oleh Presiden Joko Widodo sebagai Kepala Otoritas Ibu Kota Negara (IKN) baru semakin tajam.

Pengamat politik dari Indonesia Political Opinion (IPO), Dedi Kurnia Syah salah satu yang mengaku heran dengan pemikiran Presiden Jokowi. Pasalnya, mantan walikota Solo tersebut memberikan posisi strategis kepada Ahok, yang pernah berkasus di DKI Jakarta.

"Presiden, jika benar menempatkan Ahok sebagai ketua IKN, ada pertanyaan mendasar terkait relasi apa yang melatari. Apakah seminim itu SDM negara ini sehingga tidak ada pilihan tokoh lain?" tanyanya kepada Kantor Berita Politik RMOL, Senin (9/3).

Karena, kata Dedi, masih banyak tokoh-tokoh di Indonesia yang memiliki kapasitas maupun track record baik yang dianggap lebih pantas menduduki jabatan pimpinan IKN.

"Badan otoritas IKN idealnya dipimpin oleh struktur eksekutif. Sekurang-kurangnya adalah menteri yang saat ini menjabat dan miliki relevansi dengan IKN," jelas Dedi.

Hal tersebut, menurut Dedi, sangat penting dilakukan Presiden Jokowi lantaran IKN akan berurusan dengan regulasi, birokrasi, serta lobi politik pemerintah.

"Kalau tokoh di luar pemerintahan, meskipun Ahok adalah komisaris BUMN, ada kekhawatiran IKN akan terasa sekali proyek swasta, dan tentu akan kental nuansa korporasi," terang Dedi.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Samsudin Pembuat Konten Tukar Pasangan Segera Disidang

Kamis, 02 Mei 2024 | 01:57

Tutup Penjaringan Cakada Lamteng, PAN Dapatkan 4 Nama

Kamis, 02 Mei 2024 | 01:45

Gerindra Aceh Optimistis Menangkan Pilkada 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 01:18

Peringatan Hari Buruh Cuma Euforia Tanpa Refleksi

Kamis, 02 Mei 2024 | 00:55

May Day di Jatim Berjalan Aman dan Kondusif, Kapolda: Alhamdulillah

Kamis, 02 Mei 2024 | 00:15

Cak Imin Sebut Negara Bisa Kolaps Kalau Tak Ada Perubahan Skenario Kerja

Rabu, 01 Mei 2024 | 23:39

Kuliah Tamu di LSE, Airlangga: Kami On Track Menuju Indonesia Emas 2045

Rabu, 01 Mei 2024 | 23:16

TKN Fanta Minta Prabowo-Gibran Tetap Gandeng Generasi Muda

Rabu, 01 Mei 2024 | 22:41

Ratusan Pelaku UMKM Diajari Akselerasi Pasar Wirausaha

Rabu, 01 Mei 2024 | 22:36

Pilgub Jakarta Bisa Bikin PDIP Pusing

Rabu, 01 Mei 2024 | 22:22

Selengkapnya