Berita

Ikhwan Ritonga berpeluang didukung 3 partai/Net

Politik

Ikhwan Ritonga Berpotensi Didukung PAN, Demokrat, Dan PKS

SENIN, 02 MARET 2020 | 17:14 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Bakal calon Walikota Medan, Ikhwan Ritonga, mulai mendapat aliran dukungan dari sejumlah partai. Setidaknya, ada 3 partai yang sudah mengisyaratkan akan mendukung dirinya dalam Pilkada Medan 2020.

Hal ini terlihat dari pernyataan Sekretaris DPD PKS Kota Medan, Rudiyanto Simangunsong, yang menyebut partainya masih intens berkomunikasi dengan PAN dan Demokrat dalam menghadapi Pilkada 2020.

Dalam komunikasi dengan PAN dan Demokrat itu, Rudianto tak menampik kalau besar kemungkinan ketiga partai itu mengusung Ihwan Ritonga dalam Pilkada Medan 2020.


Hal itu dikatakannya dalam menanggapi kemungkinan DPP Gerindra akan mengusung Bobby Afif Nasution dalam Pilkada Medan 2020.

“Jadi jika ditanya ada kemungkinan Ihwan Ritonga diusung PKS, Demokrat dan PAN? Ada. Tapi ayolah komunikasi. Yang penting komunikasi,” kata Rudiyanto, Senin (2/3), dikutip Kantor Berita RMOLSumut.

“Kita terima saja, Bang Ihwan punya niat yang kuat untuk benahi Kota Medan. Kalau orang sudah berniat baik, kenapa tak kita dukung?” sambungnya.

Sekretaris Tim Pemenangan Pilkada Daerah (TPPD) PKS Medan itu juga memastikan jika partainya juga terus berkomunikasi dengan pihak lain, termasuk Bobby Nasution.

“Ya kita masih komunikasi ke semuanya, termasuk ke Bobby Nasution. Kita dinamis saja, bahkan kita lebih lentur dari karet. Kita dua minggu lalu juga ketemu dengan Akhyar Nasution, yang penting itu komunikasilah,” demikian Rudianto.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Tak Pelihara Buzzer, Prabowo Layak Terus Didukung

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:14

Stasiun Cirebon Dipadati Penumpang Arus Balik Nataru

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:00

SBY Pertimbangkan Langkah Hukum, Mega Tak Suka Main Belakang

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:34

Pilkada Lewat DPRD Cermin Ketakutan terhadap Suara Rakyat

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:26

Jika Mau Kejaksaan Sangat Gampang Ciduk Silfester

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:01

Pilkada Lewat DPRD Sudah Pasti Ditolak

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:37

Resolusi 2026 Rismon Sianipar: Makzulkan Gibran Wapres Terburuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:13

Kata Golkar Soal Pertemuan Bahlil, Dasco, Zuhas dan Cak Imin

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:10

Penumpang TransJakarta Minta Pelaku Pelecehan Seksual Ditindak Tegas

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:38

Bulgaria Resmi Gunakan Euro, Tinggalkan Lev

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:21

Selengkapnya