Berita

Unjuk rasa di India/Net

Dunia

Bentrokan Saat Kunjungan Trump Renggut 7 Nyawa

SELASA, 25 FEBRUARI 2020 | 16:37 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Setidaknya tujuh orang meninggal dunia dan lebih dari 150 lainnya terluka dalam bentrokan yang terjadi di New Delhi, India, pada Selasa (25/2).

Bentrokan sendiri terjadi di distrik bagian timur New Delhi ketika unjuk rasa penolakan Undang-Undang (UU) Kewarganegaraan baru yang mulai terjadi sejak dua bulan lalu terjadi.

"Tujuh orang, termasuk satu kepala polisi Delhi, telah meninggal," kata seorang perwira polisi, Anil Mittal, seperti dimuat Reuters.
Pada saat bentrokan, polisi menggunakan gas air mata hingga granat asap untuk membubarkan pengunjuk rasa yang dibalas dengan lemparan batu dan bom molotov.

Akibat dari insiden ini, sekolah-sekolah dan setidaknya lima stasiun metro ditutup.

Dari keterangan seorang pejabat departemen pemadam kebakaran, ada setidaknya delapan kasus kebakaran yang berbeda terkait dengan unjuk rasa. Sebuah mobil pemadam kebakaran bahkan ikut menjadi sasaran amuk masa.

Pada hari yang sama, Presiden Amerika Serikat Donald Trump memulai kunjungan perdananya ke India. Trump dijadwalkan akan berada di India selama 36 jam untuk bersafari ke beberapa lokasi.

Unjuk rasa pun semakin menjadi-jadi ketika Trump memberikan pidatonya di hadapan lebih dari 100.000 orang di negara bagian Gujarat. Dalam pidatonya, Trump memuji India sebagai negara toleran.

Dianggap berbanding terbalik dengan UU Kewarganegaraan baru yang mendiskriminasi minoritas muslim.

"India adalah negara yang dengan bangga merangkul kebebasan, hak individu, supremasi hukum dan martabat setiap manusia. Persatuanmu adalah inspirasi bagi dunia," ujar Trump.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Lanal Banten dan Stakeholder Berjibaku Padamkan Api di Kapal MT. Gebang

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:55

Indonesia Tetapkan 5,5 Juta Hektare Kawasan Konservasi untuk Habitat Penyu

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:41

Kepercayaan Global Terus Meningkat pada Dunia Pelayaran Indonesia

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:27

TNI AU Distribusikan Bantuan Korban Banjir di Sulsel Pakai Helikopter

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:05

Taruna Jadi Korban Kekerasan, Alumni Minta Ketua STIP Mundur

Minggu, 05 Mei 2024 | 18:42

Gerindra Minta Jangan Adu Domba Relawan dan TKN

Minggu, 05 Mei 2024 | 18:19

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Jadi Lokasi Mesum, Satpol PP Bangun Posko Keamanan di RTH Tubagus Angke

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:24

Perbenihan Nasional Ikan Nila Diperluas untuk Datangkan Cuan

Minggu, 05 Mei 2024 | 16:59

Komandan KRI Diponegoro-365 Sowan ke Pimpinan AL Cyprus

Minggu, 05 Mei 2024 | 16:52

Selengkapnya