Berita

Harga cabai di Bawean melesat bak roket/Net

Nusantara

Alamak, Di Bawean Cabai Sudah Mencapai Rp 1.000 Per Biji

SABTU, 01 FEBRUARI 2020 | 23:33 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Masyarakat Pulau Bawean, Kabupaten Gresik, Jawa Timur, dibuat cemas oleh melambungnya harga cabai yang tembus Rp 100 ribu per kilogram.

Adah (37), penjual cabai di Pasar Desa Daun, Kecamatan Sangkapura menuturkan, melambungnya harga cabai saat ini karena tanaman cabai di masyarakat setempat membusuk hingga gagal panen.

“Tanaman cabai di sini banyak yang membusuk, akibat curah hujannya sangat tinggi. Ditambah lagi kiriman cabai dari luar Bawean jumlahnya kecil, sehingga harganya mahal,” ujarnya, dikutip Kantor Berita RMOLJatim, Sabtu (1/2).

Adah mengaku, melambungnya harga cabai di Bawean sudah terjadi sejak Januari lalu.

“Ya sejak bulan Januari kemarin harganya sudah merambat naik. Dari yang sebelum seharga Rp 25 ribu per kilogram dan kini mencapai Rp 100 ribu per kilogram,” ungkapnya.

Kondisi ini membuat Khusnah (32), warga Pulau Bawean lainnya, berharap harga cabai bisa segera kembali normal.

“Ya buat kita masyarakat kecil ini, tentu sangat memberatkan dengan naiknya harga cabai. Kalau bisa segera diturunkan kembali harganya ke harga biasanya,” imbaunya.

“Bayangkan saja kalau harganya Rp 100 ribu per kilogram, kita tidak bisa nyambal di rumah. Sebab, biasanya kita beli di pasar paling sedikit Rp 1.000, kini harus beli Rp 5.000. Terus dapat cabainya kalau yang besar cuma 5 biji. Kan sama dengan seribuan sebijinya,” tandasnya.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Pendapatan Garuda Indonesia Melonjak 18 Persen di Kuartal I 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:41

Sidang Pendahuluan di PTUN, Tim Hukum PDIP: Pelantikan Prabowo-Gibran Bisa Ditunda

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:35

Tak Tahan Melihat Penderitaan Gaza, Kolombia Putus Hubungan Diplomatik dengan Israel

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:34

Pakar Indonesia dan Australia Bahas Dekarbonisasi

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:29

Soal Usulan Kewarganegaraan Ganda, DPR Dorong Revisi UU 12 Tahun 2006

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:25

Momen Hardiknas, Pertamina Siap Hadir di 15 Kampus untuk Hadapi Trilemma Energy

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:24

Prabowo-Gibran Diminta Lanjutkan Merdeka Belajar Gagasan Nadiem

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:16

Kebijakan Merdeka Belajar Harus Diterapkan dengan Baik di Jakarta

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:06

Redmi 13 Disertifikasi SDPPI, Spesifikasi Mirip Poco M6 4G

Kamis, 02 Mei 2024 | 10:59

Prajurit TNI dan Polisi Diserukan Taat Hukum

Kamis, 02 Mei 2024 | 10:58

Selengkapnya