Berita

Gubernur Anies mengenakan kacamata hitm/RMOL

Politik

Jakarta Imlekan 2020, Anies: Hidupkan Festival Sesuai Budaya Dan Tradisi

MINGGU, 26 JANUARI 2020 | 17:34 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Masih dalam nuansa Imlek, Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan bersama jajaran Pemprov DKI menyaksikan parade barongsai di Food and Creative Park Thamrin 10, Jakarta Pusat, Minggu (26/1).

Kegiatan ini merupakan rangkaian kegiatan 'Jakarta Imlekan 2020' dalam rangka menyemarakkan perayaan Tahun Baru Imlek 2571. Parade barongsai berlangsung di arena Car Free Day, mulai dari Thamrin 10 hingga Bundaran Hotel Indonesia.

Selaras dengan makna tahun baru Imlek, yaitu semangat persatuan, beragam hiburan, parade, serta ornamen khas negeri tirai bambu di sejumlah sudut kota ini langsung didukung Pemprov DKI sebagai wujud akulturasi kebudayaan di Jakarta.

"Tujuan kita menghidupkan festival sesuai dengan budaya dan tradisinya. Tahun ini dimulai peringatan perayaan tahun baru Hijriyah, itu ada festival Muharram. Kemudian, sekarang ada tahun baru Imlek ada Jakarta Imlekan. Ini akan rutin dan akan lebih luas," ujar Anies.

Rangkaian Jakarta Imlekan 2020 ini merupakan hasil kolaborasi Pemprov DKI dengan sejumlah komunitas, sekolah, dan warga Jakarta. Bukan semata-mata hanya dilakukan pemerintah semata.

"Peran kami adalah menyiapkan fasilitas umumnya. Komunitas (masyarakat) itu kegiatannya. Imlek ini ada pagelaran barongsai dari mulai beberapa hari yang lalu sampai dengan pagi ini di kawasan Thamrin dan Bundaran HI," ungkapnya.

Perlu diketahui, semarak perayaan Jakarta Imlekan ini dimulai sejak 15 Januari 2020 hingga 9 Februari 2020. Adapun rangkaian kegiatan yang dihadirkan Pemprov DKI Jakarta dalam menyambut tahun baru Imlek, sebagai berikut:

  1. 15 Januari 2020 - 5 Februari 2020: Chinese Food Festival di Thamrin 10.
  2. 23 - 24 Januari 2020 pukul 17.00-19.00 WIB: Liong (Barongsai), Tanjidor dan Gambang Kromong di depan Grand Hyatt dan Taman Dukuh Atas.
  3. 23 Januari 2020 – 9 Februari 2020 : Dekorasi ornamen perayaan Imlek dan sejarah 12 Shio di Stasiun MRT Bundaran HI, Stasiun MRT Dukuh Atas, Stasiun MRT Blok M, dan Stasiun MRT Lebak Bulus.
  4. 24 Januari 2020 – 9 Februari 2020: Lampion Kolaborasi dan Wishing Tree di Thamrin 10.
  5. 25 Januari 2020: Barongsai di Thamrin 10.
  6. 26 Januari 2020: Barongsai di Car Free Day.
  7. 26 Januari 2020 pukul 19.00 WIB: Wayang Potehi di Thamrin 10.
  8. 1 Februari 2020: Penampilan Koko Cici.
  9. 2 Februari 2020: Penampilan Stand Up Comedy.
  10. 3 Februari - 9 Februari 2020: Festival Peranakan (Bakmie Legendaris dan makanan khas Peranakan) di Thamrin 10.
  11. 8 Februari 2020: Penampilan Wushu di Thamrin 10.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Pengukuhan Petugas Haji

Sabtu, 04 Mei 2024 | 04:04

Chili Siap Jadi Mitra Ekonomi Strategis Indonesia di Amerika Selatan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 04:02

Basri Baco: Sekolah Gratis Bisa Jadi Kado Indah Heru Budi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:42

Pemprov DKI Tak Ingin Polusi Udara Buruk 2023 Terulang

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:24

Catat, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan 9-10 Mei

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:22

BMKG Prediksi Juni Puncak Musim Kemarau di Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:27

Patuhi Telegram Kabareskrim, Rio Reifan Tak akan Direhabilitasi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:05

Airlangga dan Menteri Ekonomi Jepang Sepakat Jalankan 3 Proyek Prioritas Transisi Energi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:00

Zaki Tolak Bocorkan soal Koalisi Pilkada Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 01:35

Bertemu Wakil PM Belanda, Airlangga Bicara soal Kerja Sama Giant Sea Wall

Sabtu, 04 Mei 2024 | 01:22

Selengkapnya